Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juara Piala AFF U-22, Rahasia Kehebatan Awan Setho dan Kado untuk Kakak

Kompas.com - 27/02/2019, 07:40 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.COM — Salah satu pilar penting dari keberhasilan timnas U-22 Indonesia menjuarai Piala AFF U-22 2019 adalah Awan Setho Raharjo.

Awan Setho menjadi kiper utama timnas U-22. Kiper Bhayangkara FC tersebut mencatat 4 penampilan dari 5 pertandingan yang dilakoni timnas.

Awan hanya absen sekali saat timnas U-22 ditahan Malaysia dengan skor 2-2 pada pertandingan kedua, 20 Februari. Saat itu, posisi Awan Setho diisi oleh Satria Tama.

Lalu bagaimana rapor Awan selama turnamen? Indra Sjafri tidak salah memilih Awan sebagai kiper utama. Awalnya, Awan gagal menjaga kesterilan gawangnya.

Baca juga: Timnas Indonesia Juara AFF U-22, Kado Kesejukan di Tengah Kepahitan

Namun, setelah itu Awan mencatatkan dua clean sheet alias tidak kebobolan saat Indonesia mengalahkan Kamboja (2-0) dan Vietnam (1-0).

Sayang, Awan gagal meneruskan catatan clean sheet pada partai final. Kiper asal Semarang tersebut kebobolan satu gol saat Indonesia mengalahkan Thailand dengan skor 2-1.

Terlepas dari itu, Awan tampil heroik pada partai puncak tersebut. Dia mencatatkan 5 penyelamatan.

Baca juga: Juara Piala AFF U-22, 4 Pertanyaan untuk Marinus, Sang Top Skor

Kiper timnas U-22 Indonesia, Awan Setho. Dok. Pribadi Kiper timnas U-22 Indonesia, Awan Setho.

Kepada Kompas.com, Awan mengungkapkan rahasia di balik penampilan gemilang selama Piala AFF U-22 2019.

"Yang penting dapat kepercayaan dari pelatih dan pemain. Itu sudah memberi motivasi tersendiri buat saya," kata Awan kepada Kompas.com, Selasa (26/2/2019) malam.

Awan kemudian sedikit menjelaskan faktor kesuksesan timnas U-22. "Yang penting main ikhlas dan alhamdulillah juara," ujarnya.

Keberhasilan membawa timnas U-22 juara sekaligus melunasi janji Awan kepada kakaknya. 

"Saya akan tetap bekerja keras lagi. Saya juga sudah janji sama kakak saya," tutur Awan.

"Waktu itu, saya enggak bisa datang di hari pernikahan karena bertepatan dengan semifinal lawan Vietnam. Jadi sebelum berangkat ke Kamboja, saya udah janji kalau saya bakal bawa hadiah juara buat kado pernikahan dan alhamdulillah juara," ujarnya menambahkan.

Piala AFF U-22 merupakan trofi kedua bagi Awan dalam kariernya di timnas. Pada 2013, Awan sukses membawa timnas U-19 menyabet Piala AFF. Saat itu, timnas U-19 juga ditangani oleh Indra Sjafri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Badminton
Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com