Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jimat Kemenangan Bali United Saat Tampil di Kandang Persela

Kompas.com - 13/02/2019, 20:37 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Bali United akan melawan Persela Lamongan pada babak 16 besar Piala Indonesia 2018. Bali United akan terlebih dulu bertandang ke markas Persela Lamongan pada pertandingan pertama, Senin (18/2/2019). 
 
Melawan Persela, Bali United sedikit lega karena mereka memiliki Ilija Spasojevic. Spaso kemungkinan besar akan jadi "jimat" kemenangan Bali United mengingat penyerang naturalisasi asal Montenegro tersebut memiliki rekor apik ketika berhadapan dengan Persela.
 
Dalam dua pertemuan terakhir di musim kompetisi 2018 lalu, Spaso sukses mencetak dua gol untuk tim Serdadu Tridatu ke gawang Persela. Terkait hal tersebut, Spaso pun memberikan komentarnya. 
 
"Mengenai rekor bagus melawan Persela, tentu hal tersebut akan menambah motivasi bermain saya. Tapi saya memang selalu termotivasi di setiap pertandingan untuk memberikan yang terbaik bagi tim. Tidak peduli siapa yang mencetak gol, bagi saya kemenangan tim menjadi yang utama," ujar Spaso. 
 
 
Mengenai kekuatan Persela, Spaso mengatakan bila tim berjuluk Laskar Joko Tingkir tersebut adalah tim dengan kualitas bagus. Namun tekad para pemain Bali United untuk tetap berada di jalur kemenangan menurutnya akan membuat laga berjalan menarik. 
 
"Persela salah satu tim berkualitas di Indonesia. Mereka juga cukup kuat bila bermain di kandang sendiri. Tapi kami juga ingin terus mempertahankan tren positif. Pastinya pertandingan nanti akan berlangsung seru," kata Spaso.
 
Ditanya terkait situasi dalam tim Bali United saat ini, Spaso menyebut bila kekompakan yang terjalin antar pemain dan tim pelatih bisa membuat tim Serdadu Tridatu lebih berprestasi lagi tahun ini. 
 
"Kekompakan dalam tim ini semakin hari semakin bagus. Modal tersebut saya rasa bisa membuat kami meraih pencapaian yang lebih baik daripada tahun lalu," tutup Spaso.
 
Penampilan Spaso bersama tim Serdadu Tridatu di awal tahun 2019 ini memang bisa dibilang cukup cemerlang. Tiga gol dalam dua pertemuan dengan Blitar United serta dua gol saat laga uji coba kontra Undiksha FC menjadi gambaran bagaimana kesiapan Spaso dalam mempersiapkan diri menghadapi berbagai pertandingan di tahun 2019 ini.
 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com