Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liga Champions Asia, Ismed Tak Terlalu Kecewa Persija Disingkirkan Newcastle Jets

Kompas.com - 13/02/2019, 11:00 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Bek senior Persija Jakarta, Ismed Sofyan, memberikan tanggapan terkait kekalahan timnya dari Newcastle Jets pada laga kualifikasi kedua Liga Champions Asia 2019. Persija tersingkir karena kalah 1-3 dalam laga yang berlangsung di Stadion Mc Donald Jones, Australia, Rabu (13/2/2019).

Tim berjulukan Macan Kemayoran itu tertinggal lebih dahulu lewat gol Ronald Vargas pada menit ke- 48. Anak asuh Ivan Kolev bisa menyamakan skor berkat sundulan pemain tengah Ramdani Lestaluhu pada menit ke-72.

Baca Juga: Newcastle Jets Vs Persija - Suporter Tuan Rumah Teror Marko Simic Sepanjang Laga

Skor 1-1 bertahan hingga 90 menit pertandingan berjalan sehingga harus diadakan extra time untuk menentukan siapa yang berhak lolos ke kualifikasi ketiga. Pada babak tambahan itu, Persija kebobolan dua gol hasil lesakan Nigel Boogaard dan Matthew Ridenton.

Alhasil, Persija kalah 1-3 dan gagal melaju ke play-off Liga Champions Asia 2019. Artinya, Newcastle Jets yang berhak melawan Kashima Antlers (Jepang) untuk memperebutkan tiket menuju fase grup.

Ismed Sofyan mengatakan, kegagalan timnya tidak membuat dirinya merasa kecewa. Dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, Rabu (13/2/2019), Ismed menilai, rekan-rekan sudah berjuang secara maksimal, meski pada akhirnya kalah.

Baca Juga: Jadwal dan Pembagian Grup Piala AFC, Persija dan PSM Wakili Indonesia

"Kemarin, kami sudah berusaha semaksimal mungkin dan bermain dengan maksimal. Kami tahu lawan juga bagus, mereka juga main di kandang," kata Ismed.

"Namun, kami sudah memberikan perlawanan yang cukup maksimal. Pada 2x45 menit, kami mampu menahan mereka 1-1," ujarnya. (Bayu Chandra)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com