Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Alasan Kota Malang Jadi Incaran Produsen Sepatu Sepak Bola

Kompas.com - 22/01/2019, 07:07 WIB
Josephus Primus

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Ada dua alasan Kota Malang menjadi incaran produsen sepatu sepak bola, PT Concave Sukses Bersama.

"Kota Malang punya atmosfer dan potensi sepak bola yang kental," kata Direktur Keuangan  PT Concave Sukses Bersama Bruno Saputan pada Jumat (18/1/2019).

Pada hari tersebut, Bruno dan Direktur Pemasaran Handoko memperkenalkan kepada pasar yang lebih luas di Indonesia sepatu sepak bola Concave.

(Baca: 3 Trik Pilih Sepatu Sepak Bola Berkualitas untuk Pemula)

"Potensi sepak bola di Kota Malang sudah menuju sport tourism," imbuh Bruno.

Concave menunjuk Kota Malang sebagai kota penempatan toko ritel pertama.

"Pada akhir 2019, kami akan membuka toko ritel juga di Jakarta," imbuh Bruno.

"Sebelumnya, kami ada di toko online," kata Handoko menambahkan.

Sepatu bola untuk anak-anak

Pesepak bola dari Shanghai SIPG, Hulk, menjadi duta produk sepatu sepak bola Concave.website www.concave.com Pesepak bola dari Shanghai SIPG, Hulk, menjadi duta produk sepatu sepak bola Concave.

Sekarang, Concave memperkenalkan tiga varian model produk sepatu sepak bola yakni Aura, Halo, dan Volt.

Dari ketiga varian itu, Halo dan Volt menyediakan edisi sepatu sepak bola untuk anak-anak usia sekitar sepuluh tahun.

(Baca: Hulk Duta Sepatu Bola yang Betah di China)

Kini, kata Handoko lagi, pihaknya memperkenalkan  varian Aura dengan warna merah-putih.

Di samping itu, lanjut Handoko, pihaknya sudah memproduksi sepatu sepak bola Concave di Tangerang (Provinsi Banten) dan Sidoarjo (Jawa Timur).

Rata-rata, kapasitas terpakai sepanjang 2019 adalah 100.000 pasang per bulan.

Menyasar sekitar 25 juta orang pembeli sepatu sepak bola, pihak Concave membanderol harga rata-rata sepasang sepatu sepak bola di angka Rp 600.000 sampai dengan Rp 2 juta.

"Kami juga akan melakukan kerja sama dengan pesepak bola profesional Indonesia (untuk menjadi duta produk)," pungkas Handoko.

Mulai akhir 2018, Concave internasional bekerja sama dengan pesepak bola, Hulk,  asal klub Liga Super China, Shanghai SIPG.

Direktur Pemasaran PT Concave Sukses Bersama Handoko (kiri) dan Direktur Keuangan PT Concave Sukses Bersama Bruno Saputan (kanan).

Bruno Saputan memegang sepatu Concave Aura warna merah-putih yang didesain untuk pasar Indonesia.Kompas.com/Josephus Primus Direktur Pemasaran PT Concave Sukses Bersama Handoko (kiri) dan Direktur Keuangan PT Concave Sukses Bersama Bruno Saputan (kanan). Bruno Saputan memegang sepatu Concave Aura warna merah-putih yang didesain untuk pasar Indonesia.

(Baca: Bocor, Rahasia Sepatu Bola dan Pembinaan Usia Muda!)

(Baca: Sepatu Sepak Bola Corak Indonesia, Mengapa Tidak?)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com