Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jawaban Ezra Walian Usai Dikabarkan Diincar Persija dan Persib

Kompas.com - 01/01/2019, 14:00 WIB
Alsadad Rudi,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

JAKARTA, KOMPAS.com - Ezra Walian angkat bicara setelah namanya dikabarkan diincar dua klub Liga 1, yakni Persija Jakarta dan Persib Bandung.

Ezra Walian punya jawaban sendiri terkait kabar tersebut. Pemain Timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2017 itu mengaku masih tetap melanjutkan kariernya di Eropa.

Dia mempunyai kontrak sampai Juli 2019 bersama Almere City FC. Ezra sebelumnya sempat dipinjamkan Almere City FC ke RKC Waalwijk pada awal musim 2018.

Ia belum tahu apakah musim 2019 akan tetap bersama RKC Waalwijk atau Almere City FC.

"Saat ini saya masih bermain di Eropa," kata Ezra Walian dikutip BolaSport.com dari Kompas TV, Selasa (1/1/2019).

Baca Juga: Indikasi Ezra Walian Makin 'Dekat' dengan Persija untuk Musim 2019

"Saya ingin tetap berada di level tertinggi. Saya pikir itu ada di Eropa," ucap pemain berdarah Manado, Sulawesi Utara, tersebut.

Lebih lanjut pemain berusia 21 tahun itu juga tidak memungkiri suatu saat nanti bisa berkarier di Indonesia.

Namun, ia belum tahu kapan akan bergabung ke klub mana bila bermain di Tanah Air.

Persija Jakarta dikabarkan tertarik mendatangkan Ezra Walian dikarenakan pemain itu berstatus naturalisasi.

Baca Juga: Kabar Terbaru Ezra Walian Setelah Absen Empat Laga Liga Belanda Akibat Kartu Merah

Terlebih, tim berjulukan Macan Kemayoran itu akan bermain di kompetisi Asia pada musim depan.

Untuk Persib Bandung, tim berjulukan Pangeran Biru itu sudah tertarik dengan Ezra Walian sejak musim 2018.

Namun, sang pemain memutuskan untuk tetap stay di Belanda.

"Untuk masa depan, kita tidak pernah tahu, mungkin saya akan bermain di Indonesia," kata Ezra Walian. (Mochamad Hary Prasetya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com