Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Inggris, Tottenham Geser Man City, Arsenal Tertahan

Kompas.com - 27/12/2018, 02:53 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Penulis

KOMPAS.com - Hasil berbeda dialami dua tim asal London Utara, Tottenham Hotspur dan Arsenal, pada pertandingan pekan ke-19 Premier League - kasta teratas Liga Inggris - yang berlangsung bertepatan dengan boxing dayRabu (26/12/2018). 

Tottenham Hotspur meraih kemenangan telak 5-0 saat menjamu AFC Bournemouth di Stadion Wembley. Son Heung-min mencetak dua gol pada laga tersebut, sedangkan tiga gol lain dibagi rata kepada Christian Eriksen, Lucas Moura, dan Harry Kane. 

Kemenangan atas Huddersfield ini mengerek posisi Tottenham Hotspur ke peringkat kedua dengan 45 poin. Mereka menggeser Manchester City yang di luar dugaan kalah 1-2 di kandang Leicester dengan keunggulan satu angka. 

Baca juga: Hasil Liga Inggris, Tottenham Hotspur Salip Manchester City 

Sementara itu, rival satu daerah Tottenham, Arsenal, harus puas dengan hasil imbang 1-1 saat bertandang ke markas Brighton & Hove Albion. 

Solly March dibayang-bayangi Sead Kolasinac pada pertandingan Brighton & Hove Albion vs Arsenal di Stadion American Express Community, 26 Desember 2018. AFP/GLYN KIRK Solly March dibayang-bayangi Sead Kolasinac pada pertandingan Brighton & Hove Albion vs Arsenal di Stadion American Express Community, 26 Desember 2018.

Pada pertandingan di Stadion American Express Community itu, Arsenal sempat unggul terlebih dahulu lewat gol Pierre-Emerick Aubameyang pada menit ke-7. Itulah gol ke-13 Aubameyang di Liga Inggris musim ini.

Akan tetapi, tuan rumah mampu menyamakan kedudukan via Juergen Locadia pada menit ke-35. Skor imbang 1-1 ini bertahan hingga laga usai.

Dengan hasil ini, Arsenal tertahan di posisi kelima dengan koleksi 38 poin dari 19 laga. Sedangkan Brighton berada di peringkat ke-13 dengan 22 poin.

Hasil Liga Inggris, pekan ke-19 Premier League, 26 Desember 2018: 

  • Fulham 1-1 Wolverhampton Wanderers (Ryan Sessegnon 74' ; Romain Saiss 85')
  • Burnley 1-5 Everton (Ben Gibson 37' ; Yerry Mina 2', Lucas Digne 13',71', Gylfi Sigurdsson 22'-pen, Richarlison 90')
  • Crystal Palace 0-0 Cardiff City
  • Leicester City 2-1 Manchester City (Marc Albrighton 19', Ricardo Pereira 81 ; Bernardo Silva 14')
  • Liverpool 4-0 Newcastle United (Dejan Lovren 11', Mohamed Salah 47'-pen, Xherdan Shaqiri 79', Fabinho 85')
  • Manchester United 3-1 Huddersfield Town (Nemanja Matic 28', Paul Pogba 64',78' ; Mathias Jorgensen 88')
  • Tottenham Hotspur 5-0 AFC Bournemouth (Christian Eriksen 16', Son Heung-min 23',70', Lucas Moura 35', Harry Kane 61')
  • Brighton & Hove Albion 1-1 Arsenal (Juergen Locadia 35' ; Pierre-Emerick Aubameyang 7')
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

Sports
Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Olahraga
Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com