Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

20 Mantan Atlet Nasional Wanita Berprestasi Dapat Penghargaan

Kompas.com - 17/12/2018, 22:20 WIB
Nugyasa Laksamana,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Perwosi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam rangka merayakan Hari Ibu ke-90 2018, Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) memberikan penghargaan kepada atlet wanita nasional berprestasi pada masa lalu.

Acara penghargaan diselenggarakan di Auditorium Mutiara PTIK, Jakarta, Senin (17/12/2018).

Ketua Umum Perwosi, Tri Suswati Karnavian, menyatakan acara ini merupakan wujud apresiasi organisasi pimpinannya untuk para atlet wanita yang telah mengharumkan nama bangsa.

Baca juga: Erick Thohir: Penyelenggaraan Asian Games 2018 Hemat Rp 2,8 Triliun

Sejumlah atlet wanita nasional yang diberikan penghargaan di antaranya Maria Lawalata (atletik), Tati Sumirah (bulu tangkis), Anna Manopo (bola voli), Carla Tedjasukmana (tenis meja), Suryati (atletik), dan Diana Tedjakusuma (tenis meja).

"Kriteria kami adalah atlet yang telah memberikan prestasi medali emas pada Olimpiade, Asian Games, SEA Games, dan PON," ujar Tri Suswati dalam siaran pers yang diterima BolaSport.com.

"Kriteria lainnya yaitu dari kemampuan ekonomi dan kesehatan mereka, ada piagam, dan dana bantuan untuk mereka," ucap istri Kepala Kepolisian Republik Indonesia Tito Karnavian itu.

Tri kemudian menjelaskan bantuan yang diberikan Perwosi bervariasi, yakni mulai dari Rp 3 juta hingga Rp 10 juta.

Acara penyerahan penghargaan ini baru kali pertama diadakan Perwosi karena terinspirasi dari Asian Games dan Asian Para Games 2018.

"Dari Asian Games dan Asian Para Games, terbukti bahwa negara kita mampu melahirkan atlet-atlet yang bisa mengharumkan nama bangsa Indonesia," tutur Tri.

"Kita sudah seharusnya tidak melupakan para atlet yang dulunya memiliki prestasi serupa."

Baca juga: Terjaga, Aspek Keamanan Pangan Sepanjang Asian Games dan Asian Para Games

Salah satu atlet yang menerima penghargaan, Starlet Irianneke Anzela (atletik), bersyukur karena para pelaku olahraga nasional kini lebih dihargai ketimbang pada masanya.

"Atlet sekarang ini lebih bagus perhatiannya, latihannya juga lebih ada fasilitasnya, diperhatikan," ujar Starlet yang pernah memecahkan rekor pada ajang atletik Singapore Open.

"Waktu zaman saya kurang diperhatikan. Sekarang sudah diperhatikan, saya sangat bangga," ucap dia menambahkan.

Berikut ini daftar atlet wanita penerima penghargaan dari Perwosi:

  1. Murdasih (49 tahun/cabang olahraga senam)
  2. Sri Purwidiyati (58/atletik)
  3. Sutirta Siwi Akip (84/tenis meja)
  4. Starlet Irianneke Anzela (56/atletik)
  5. Carla Tedjasukmana (69/tenis meja)
  6. Maria Lawalata (51/atletik)
  7. Marina Segedi (54/pencak silat)
  8. Tati Sumirah (66/bulu tangkis)
  9. Anna Manopo (50/bola voli)
  10. Leana Suniar (70/panahan)
  11. Diana Tedjasukmana (tenis meja)
  12. Martha Kase (46/atletik)
  13. Rodiawati Dahlan (52/pencak silat)
  14. Supriyati Sartono (46/atletik)
  15. Yuni Astuti (52/bulu tangkis)
  16. Winarni (43/angkat besi)
  17. Lenni Haeni (41/dayung)
  18. Suryati (atletik)
  19. Carolina S Rieuwpassa (69/atletik)
  20. Susanna Nanlohy Rieuwpassa (69/atletik)

 

Perwosi memberikan penghargaan kepada sejumlah atlet wanita nasional pada era masa lalu yang telah mengharumkan nama Indonesia, di Ausitorium Mutiara PTIK, Jakarta, Senin (17/12/2018).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com