Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bali United Vs Persija, Tiga Poin Bawa Macan Kemayoran ke Puncak

Kompas.com - 02/12/2018, 20:45 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

GIANYAR, KOMPAS.com - Persija Jakarta sukses meraih tiga poin penting saat mengalahkan Bali United 2-1 pada laga pekan ke-33 Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (2/12/2018).

Gol kemenangan Persija dicetak oleh Sandi Sute pada menit keempat dan Marko Simic (84'). Satu gol balasan Bali United dicetak oleh Stefano Lilipaly di masa injury time.

Kemenangan ini membuat Persija menggeser PSM Makassar di puncak klasemen sementara. Persija memimpin dengan raihan 59 poin, unggul dua angka atas PSM di peringkat kedua.

PSM baru akan memainkan laga pekan ke-33 pada Senin (03/12/2018). Tim berjulukan Juku Eja ini menghadapi juara bertahan, Bhayangkara FC.

Adapun hasil ini memperpanjang tren buruk tidak pernah menang Bali United menjadi empat laga. Bali United tertahan di peringkat 10 dengan raihan 45 poin.

Baca juga: Musim 2019, Marko Simic Dikabarkan Bisa Berkostum Biru Khas Arema FC

Laga ini berjalan terbuka dengan tempo cepat sejak menit awal. Persija yang butuh kemenangan untuk menjaga peluang juara mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu.

Seisi Stadion Kapten I Wayan Dipta terdiam ketika Persija langung unggul pada menit keempat.

Menerima umpan Riko Simanjuntak, Sandi Sute melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti yang meluncur deras ke gawang Mochammad Diky.

Laga ini harus dihentikan pada menit ke-19 karena suporter Bali United menyalakan flare di tribune utara.

Setelah menunggu selama 10 menit, wasit Djumadi Efendi memutuskan melanjutkan pertandingan. Kejadian serupa terulang pada menit ke-31. Namun kali ini laga hanya dihentikan selama satu menit.

Skor 1-0 untuk Persija bertahan hingga turun minum.

Baca Juga: Ingin Bertahan di Indonesia, Mario Gomez Berharap Fasilitas Sepak Bola Diperbaiki

Berlanjut ke babak kedua, pertandingan lebih terbuka. Kedua tim silih berganti melancarkan serangan.

Bali United tampil lebih dominan, sementara Persija memperlambat tempo permainan.

Lini belakang Persija yang dikomando Maman Abdurrahman tampil solid. Mereka berhasil mematikan pergerakan Ilija Spasojevic. Peran Irfan Bachdim dan Stefano Lilipaly tidak begitu terlihat pada laga ini.

Persija yang mengandalkan serangan balik justru mampu menggandakan keunggulan pada menit ke-84 lewat titik putih.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com