Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Giliran Tasikmalaya Jadi Tuan Rumah

Kompas.com - 14/11/2018, 23:22 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

TASIKMALAYA, Kompas.com  – Memasuki tahun ke-enam,  kota Tasikmalaya mendapat kehormatan menjadi tuan rumah perhelatan Liga Mahasiswa (LIMA) Futsal: Blibli.com West Java Conference 2018 ini.

Penunjukan kota tanah Priangan Timur sebagai kota penyelenggara LIMA Futsal: Blibli.com West Java Conference  pada 14 hingga -21 November 2018 itu,  merupakan langkah konkret Liga Mahasiswa untuk meluaskan upaya pengembangan kehidupan kampus di Indonesia. 

Liga Mahasiswa berharap kompetisi futsal yang menjadi wadah pengembangan karakter mahasiswa dan mahasiswi ini diharapkan tidak hanya terpusat di kota-kota besar Indonesia, tapijuga mencakup seluruh wilayah.

“Penunjukan Tasikmalaya sebagai kota terbaru penyelenggara kompetisi menegaskan keinginan Liga Mahasiswa memperluas cakupan wilayah penyelenggaraan dan pengembangan kehidupan kampus, tidak hanya terfokus di kota-kota besar. Kami pun berharap kesemarakan pergelaran di Tasikmalaya ini  bisa melebihi pergelaran di kota-kota besar,” ujar Ryan Gozali, CEO Liga Mahasiswa saat pembukaan lomba yang bertempat  di Mayasari Sport Hall, Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (14/11/2018).

Seri Tasikmalaya ini  merupakan conference keenam dari tujuh conference yang digelar Liga Mahasiswa pada 2018.  Sebanyak  14  tim universitas ambil bagian  yang terdiri dari Sembilan tim putra dan lima  tim putri.

Kesembilan   tim putra tersebut ialah Universitas Islam Nusantara, Universitas Khatolik Parahyangan, STIE Ekuitas, Universitas Padjadjaran, Universitas Telkom, Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Jati, Universitas Siliwangi, Universitas Widyatama, STKIP Pasundan.

Sedangkan lima  kontestan  putri terdiri dari Universitas Pendidikan Indonesia, Universitas Khatolik Parahyangan, Universitas Padjadjawan, Universitas Siliwangi, dan STKIP Pasundan..

Dua tim putra  dan tiga dari sektor putri dengan peringkat terbaik di ajang ini akan mewakili region Jawa Barat di LIMA Futsal Nationals 2018 pada 7-16 Desember di Jakarta.

Pada laga perdana seri ini, Putri Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung membuka langkah mereka secara meyakinkan berkat kemenangan besar atas Universitas Siliwangi (Unsil) Tasikmalaya dengan sembilan gol, tanpa balas.

Superioritas UPI sudah terlihat di paruh pertama laga di Mayasari Sport Hall, Tasikmalaya, ini. UPI yang dilatih Iwa Sulaeman itu unggul setengah lusin gol saat jeda antarbabak laga pembukaan ini. Unsil yang ditangani Husni Abdul Rozak ini tak bisa menembus pertahanan rapat UPI.

Bersamaan dengan itu,  putri Unpad juga mencatat sukses sama,  meski harus bekerja keras lebih dahulu, sebelum akhirnya berhasil mengatasi  perlawanan sengit STKIP Pasundan yang ditundukkan dengan skor akhir 6-1.

Di laga Pul X selanjutnya, sang juara bertahan LIMA Futsal WJC dan Nationals ini akan meladeni STKIP Pasundan Cimahi pada Kamis (15/11). Unsil akan menghadapi Univ. Katolik Parahyangan (Unpar) pada hari yang sama.

Sementara Unpad akan menghadapi Univ. Katolik Parahyangan (Unpar) pada Jumat (16/11).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com