Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski Gabung di Paruh Musim, Makan Konate Produktif di Arema FC

Kompas.com - 12/11/2018, 21:20 WIB
Andi Hartik,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Produktivitas gol Makan Konate bersama Arema FC terus naik. Tambahan dua gol saat mengantar Arema FC menang atas Perseru Serui 4-1 dalam pekan ke-30 Liga 1 2018 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (11/11/2018), membuat Konate naik ke posisi top scorer Arema FC.

Total, gelandang serang asal Mali itu sudah mengoleksi 10 gol, melebihi raihan striker Arema FC, Dedik Setiawan, yang mengoleksi sembilan gol.

Prestasi Makan Konate menjadi istimewa karena dia baru bergabung bersama skuad Singo Edan pada putaran kedua kompetisi, sedangkan di putaran pertama Konate merumput bersama Sriwijaya FC dan tanpa gol.

Konate mengatakan, dua gol yang diciptakannya saat melawan Perseru merupakan persembahan untuk ulang tahunnya dan sang istri. Pada Sabtu (10/11/2018), Konate merayakan ulang tahun ke-27.

Baca juga: Arema FC, Garang di Kandang tetapi Lemah Saat Tandang

"Alhamdulillah bersyukur kami dapat tiga poin. Gol untuk ulang tahun dan istri. Terima kasih banyak Tuhan memberi rezeki tim menang dan mencetak dua gol. Mudah-mudahan tim fokus lagi," katanya seusai mengalahkan Perseru.

Bagi Konate, top scorer bukan tujuan. Menurut dia, kemenangan tim yang menjadi tujuan utamanya.

"Saya selalu berdoa sebelum pertandingan, mudah-mudahan pertama tim menang dulu. Pertama untuk menang ya," katanya.

Konate berharap torehan positif timnya akan terus berlanjut ke empat sisa laga dan membuat Arema FC mendarat di posisi yang tidak mengecewakan dalam klasemen.

Baca juga: Menang Telak, Pelatih Arema FC Puji Pemain

"Tinggal empat pertandingan, jangan hilang poin. Kalau di away, kami harus fokus untuk bisa dapat poin agar setelah kompetisi selesai, posisi kami bagus di klasemen," katanya.

Saat ini, Arema FC berada di posisi kesembilan klasemen sementara dengan koleksi 41 poin, berada di bawah Persipura Jayapura dengan koleksi poin yang sama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com