Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man City Vs Man United, Mourinho Harus Mainkan Ander Herrera

Kompas.com - 11/11/2018, 19:33 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Mantan pemain Manchester United, Darren Fletcher, menganjurkan Jose Mourinho memainkan Ander Herrera pada laga melawan Manchester City, Minggu (11/11/2018).

Saran Fletcher ini dimaksudkan untuk menghentikan David Silva yang menjadi roh kreativitas Man City di musim ini.

Menurut Fletcher, kemampuan bertahan Herrera akan sangat dibutuhkan untuk menghambat laju Silva.

"Man United harus mencoba menghentikan David Silva dan untuk melakukannya, Ander Herrera harus bermain," ujar Fletcher dilansir BolaSport.com dari BBC.

"Herrera sangat berpengaruh untuk seluruh tim dan ia juga agresif serta mampu mengatur tempo jika Manchester United memenangi bola kembali," kata Fletcher.

Baca juga: Prediksi Line-up Manchester City Vs Manchester United - Sama-sama On-fire

Di musim ini, meski sudah berusia 32 tahun, David Silva tetap menjadi pilihan pertama Guardiola. Hal ini tidak lepas dari cedera berkepanjangan Kevin De Bruyne hingga saat ini.

Kemampuan Silva mengatur arah serangan Man City terlihat tidak bisa digantikan pemain lain saat ini. Selain itu, Silva kini juga berstatus kapten kedua The Citizens.

Baca juga: Pep Guardiola: Manchester United Hanya Butuh 10 Menit

Di musim ini, Silva sudah bermain sebanyak 14 kali dan sudah mencetak enam gol serta tiga assists.

Meski begitu, harapan Fletcher untuk melihat Herrera turun sejak awal kemungkinan akan sulit terjadi.

Pasalnya, Herrera selalu kalah bersaing dengan Paul Pogba, Fred, dan Nemanja Matic. (Sri Mulyati)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com