Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Operasi Usus Buntu, Isco Tak Dipaksakan Bermain

Kompas.com - 11/11/2018, 17:00 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

MADRID, KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid, Santiago Solari, tidak akan memaksakan gelandangnya, Isco, untuk bermain karena sedang menjalani penyembuhan pasca-operasi usus buntu.

Meski begitu pelatih sementara Real Madrid, Santiago Solari, tetap menyebut Isco sebagai pemain spesial.

Sejak Solari mengambil alih kepelatihan Real Madrid, Isco belum bermain.

Baca juga: Santiago Solari, Pelatih Sementara Real Madrid yang Langsung Promosikan Pemain Muda ke Tim Utama

Pelatih asal Argentina itu tidak ingin mengambil risiko dengan memainkan Isco pada tiga laga pertama pasca-ditunjuk menggantikan Julen Lopetegui.

"Kami tahu, kualitas Isco dan seberapa spesialnya dia, dia berlatih untuk kembali ke puncak kebugaran," ujar Solari, seperti dilansir BolaSport.com dari Goal.

"Dia menjalani operasi yang rumit dan tidak mudah keluar dari hal tersebut, tetapi dia telah berlatih kembali dengan grup," ujar Solari menambahkan.

Memahami kondisi kesehatan sang pemain, Solari tidak ingin memaksakan Isco untuk tampil.

Tanpa kehadiran Isco, Dani Ceballos mendapat kesempatan untuk tampil.

Baca juga: Real Madrid Incar Wonderkid Manchester City pada Bursa Transfer Musim Depan

Dani Ceballos tampil dalam dua dari tiga laga terakhir untuk Real Madrid.

Selain itu, Vinicius Junior juga bisa merasakan debut tampil di tim senior Real Madrid.

Santiago Solari mampu membawa Real Madrid tidak terkalahkan dalam tiga laga terakhir.

Selain itu, El Real juga mencetak 11 gol tanpa kebobolan dalam tiga laga itu. (Pradipta Indra Kumara)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Badminton
Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Liga Lain
Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Liga Indonesia
Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Liga Spanyol
Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Timnas Indonesia
Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Liga Indonesia
Live Indonesia Vs Tanzania: Adi Satryo Beraksi, Gawang Garuda Aman

Live Indonesia Vs Tanzania: Adi Satryo Beraksi, Gawang Garuda Aman

Timnas Indonesia
Babak I Indonesia Vs Tanzania: Dua Kans Thom Haye, Tanpa Gol

Babak I Indonesia Vs Tanzania: Dua Kans Thom Haye, Tanpa Gol

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com