Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemenpora Gelar Kompetisi Pemuda Inspiratif

Kompas.com - 02/11/2018, 20:43 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

BANDUNG, Kompas.com - Kompetisi Pemuda Inspiratif telah mendekati fase akhir. Kegiatan yang digelar Kementerian Pemuda dan Olahraga ini akan digelar di empat kota bersamaan dari sisa lima kota.

Empat kota tersebut adalah Kediri, Bandung, Tangerang, dan Gresik yang diselenggarakan serentak 3-4 November. Sementara satu kota terakhir sekaligus penutup adalah Kota Serang yang diselenggarakan pada 9-11 November.

Antusiasme sudah terasa sejak technical meeting yang digelar 2 November, meski kompetisi baru dilaksanakan pada keesokan harinya. Salah satunya adalah di kota Bandung. Di kota kembang ini, Pemuda Inspiratif akan digelar di Lapangan Gasmin Antapani. Sementara technical meeting dilaksanakan di DBL Store Cihampelas.

Seluruh perwakilan peserta Pemuda Inspiratif dan supporting event tampak begitu semangat mengikuti jalannya technical meeting. Supporting event yang akan dihadirkan adalah kompetisi band, kompetisi dance, dan Lomba Kreasi Baris Berbaris (LKBB).

Pada kesempatan tersebut, Agung  selaku panitia penyelenggara Pemuda Inspiratif Bandung menyatakan bahwa pada gelaran ini setiap ide dan konsep haruslah original. “Kota Bandung merupakan tempatnya pemuda yang kreatif maka dari itu gelaran ini akan menjadi wadah untuk pemuda bandung menunjukan ide-ide atau konsep kreatif mereka” ujarnya.

Selain di Bandung, technical meeting Pemuda Inspiratif beserta supporting event juga digelar di 3 kota lainnya yaitu Tangerang (Food Arcade Tangcity Mall), Gresik (balai desa yosowilangon), dan Kediri (Kantor Radar Kediri Gampeng).

Di Gresik, antusiasme juga diperlihatkan perwakilan peserta yang hadir technical meeting. Yang menarik, khusus di Gresik akan ada kompetisi supporting event khusus yakni kompetisi banjar. “Kompetisi ini kami gelar untuk mengangkat kearifan lokal dan melestarikan budaya,” ujar Yohan Gita, panitia Pemuda Inspiratif Gresik.

Sementara itu, technical meeting di Kediri terbagi atas beberapa sesi. Technical meeting yang digelar lebih dulu adalah Pemuda Inspiratif. Muhammad Wachid Fahmi Mauluddin, panitia Pemuda Inspiratif Kediri mengingatkan peserta agar tampil sesuai waktu yang ditentukan.

“Setiap peserta kompetisi Pemuda Inspiratif dibatasi waktu penampikan selama 5 menit. Dalam durasi tersebut peserta harus bisa memaparkan ide kreatifnya sekaligus menjawab pertanyaan juri,” ungkapnya.

Kompetisi Pemuda Inspiratif Tangerang akan digelar di Tangcity Mall dengan bintang tamu Last Goal! Party dan Sisitipsi. Sementara di Gresik, kegiatan akan dipusatkan di Tugu I Love GKB dengan menghadirkan Happy Ending Ska dan Ifan serta Herman Seventeen sebagai bintang tamu. Dan Simpang Lima Gumul Kediri menjadi venue Pemuda Inspiratif Kediri dengan bintang tamu Klantink. Di Bandung, Nineball akan menjadi bintang tamu acara. Total puluhan musisi akan terlibat dalam Pemuda Inspiratif yang digelar bersamaan di empat kota tersebut.

Sementara itu, Staf Khusus Kemenpora Zainul Munasichin mengungkapkan bahwa tujuan digelarnya kegiatan ini yakni Kemenpora mencari sosok Pemuda Inspiratif yang memiliki gagasan dan menginspirasi masyarakat.

“Yang kami nilai adalah ide dan gagasan yang orisinal dan mampu memberikan efek terhadap masyarakat luas. Disamping juga ide yang dapat menghasilkan nilai ekonomi. Diharapkan dari program ini lahir pemuda yang memberikan inspirasi," tuturnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com