Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Italia, Napoli Vs AS Roma Berakhir Imbang

Kompas.com - 29/10/2018, 05:26 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Penulis

NAPOLI, KOMPAS.com - Laga Napoli vs AS Roma menutup pertandingan pekan ke-10 Serie A - kasta teratas Liga Italia - yang berlangsung pada Minggu (28/10/2018). 

Pertandingan Napoli vs AS Roma di Stadion San Paolo itu menghadirkan ketegangan bagi publik tuan rumah. Suporter Napoli harus menunggu hingga akhir laga untuk melihat tim kesayangannya terhindar dari kekalahan. 

AS Roma unggul terlebih dahulu pada menit ke-14 melalui Stephan El Shaarawy. Meski tampil mendominasi dan menciptakan lebih banyak peluang, Napoli baru bisa menyamakan kedudukan melalui Dries Mertens pada menit ke-90. 

Baca review selengkapnya: Napoli Raih Satu Poin Secara Dramatis Setelah Bombardir Gawang AS Roma

Hasil imbang ini tak mengubah posisi Napoli di peringkat kedua klasemen. Mereka mengumpulkan 22 poin atau tertinggal enam angka dari Juventus. 

Bagi AS Roma, hasil imbang itu membuat posisi mereka tersalip AC Milan. Tim berjulukan I Lupi itu berada di posisi ke-8 dengan 15 poin, kalah selisih gol dari Milan. 

Pekan ke-10 Serie A masih menyisakan satu pertandingan. Duel peringkat keempat dan ketiga, Lazio vs Inter Milan, akan berlangsung pada Senin (29/10/2018) atau Selasa dini hari WIB. 

Hasil Liga Italia, pekan ke-10 Serie A, hingga Minggu (28/10/2018):

  • Atalanta 3-0 Parma (Riccardo Gagliolo 55'-bunuh diri, Jose Luis Palomino 72', Gianluca Mancini 80')
  • Empoli 1-2 Juventus (Francesco Caputo 28' ; Cristiano Ronaldo 54'-penalti, 70')
  • Torino 1-1 Fiorentina (Alban Lafont 13'-bunuh diri ; Marco Benassi 2')
  • Sassuolo 2-2 Bologna (Marlon 17', Kevin Prince Boateng 85'-pen ; Rodrigo Palacio 2', Ibrahima Mbaye 56')
  • Cagliari 2-1 Chievo Verona (Leonardo Pavoletti 15', Lucas Castro 59' ; Mariusz Stepinski 79')
  • Genoa 2-2 Udinese (Romulo 32'-pen, Cristian Romero 67' ; Kevin Lasagna 65', Rodrigo de Paul 70')
  • SPAL 0-3 Frosinone (Raman Chibsah 40', Camilio Ciano 53', Andrea Pinamonti 89')
  • AC Milan 3-2 Sampdoria (Patrick Cutrone 17', Gonzalo Higuain 36', Suso 62'; Riccardo Saponara 21', Fabio Quagliarella 31')
  • Napoli 1-1 AS Roma (Dries Mertens 90' ; Stephan El Shaarawy 14')

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com