Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gala Desa Digelar di Kabupaten Kampar

Kompas.com - 28/10/2018, 23:21 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

BANGKINANG KOTA, Kompas.com - GOR Tuanku Tambusai Bangkinang Kota yang terletak di Kabupaten Kampar, menjadi lokasi pembukaan Gala Desa 2018 Provinsi Riau, salahsatu program unggulan Kemenpora melalui kedeputian Pembudayaan Olahraga, Minggu (28/10/2018).

Program di bawah payung Ayo Oahraga itu, secara resmi dibuka oleh Wakil Bupati (Wabup) Kampar Catur Sugeng Susanto,SH, yang juga dihadiri oleh Deputi Pembudayaan Olahraga Dr. Raden Isnanta, M.Pd.

Pembukaan diawali dengan pelaksanaan defile rombongan dari perwakilan desa ditiap Kecamatan se-Kabupaten Kampar, tari persembahan, atraksi silat serta eksebishi sepakbola antara Kampar Soccer School melawan U-16 Gabungan Pelajar Kabupaten Kampar.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati (Wabup) Kampar Catur Sugeng Susanto,SH mengingatkan agar dapat menjaga kekompakan tim, menjaga persatuan dan persaudaraan karena menang kalah bukan yang utama.

Lebih lanjut, Wabup mengatakan bahwa ajang gala desa adalah ajang olahraga yang mengedepankan sportifitas dan semangat berolahraga sehingga dapat menghasilkan bibit pemain olahraga yang betul-betul berprestasi dan bibit pemain berbakat yang ada di desa.

"Kegiatan ini program dari Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia dan ini yang perdana dilaksanakan untuk di Provinsi Riau dimana event ini serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia, merupakan suatu kebanggan dan prestasi tersendiri bagi Kabupaten Kampar ditunjuk dan dipercaya oleh Kemenpora sebagai Kabupaten Pertama pelaksanaan iven gala desa ini" ujar Wabup Catur.

Selain itu Wabup Catur juga berpesan agar peserta mengikuti pertandingan dengan semangat yang tinggi. "Juara pada ajang ini akan mewakili Kabupaten Kampar di tingkat yang lebih tinggi seperti ke Provinsi bahkan sampai ke tingkat pusat nantinya, pungkasnya.

Sementara itu, Deputi Pembudayaan Olahraga Kemenpora, Raden Isnanta mengatakan jika Gala Desa merupakan pentas olahraga dari desa menuju dunia. "Indonesia luas, Kabupaten/Kota jumlahnya lebih dari 500, jika itu terus digali melalui kompetisi seperti kegiatan Gala Desa seperti ini, pasti pemandu bakat akan menemukan bibit-bibit olahragawan Indonesia, baik dari sepakbola, atletik, bola voli, takraw maupun cabang olahraga lainnya," ungkap Raden Isnanta.

Potensi-potensi itu harus digali lewat kompetisi, lanjut Isnanta. "Kita tahu mungkin kompetisi sering bergulir hanya karena memperingati 17 Agustus, atau hari jadi Kabupaten/Kota, tapi jika diperbanyak dan diperkuat dengan kompetisi tambahan seperti Gala Desa ini, maka kita yakin akan lahir potensi baru," terangnya.

Tujuan lain dari Gala Desa ini adalah membangun kekuatan persaudaraan, silaturahmi antar masyarakat desa lewat olahraga. "Olahraga dijadikan instrumen untuk menguatkan tali persaudaraan, persatuan dalam bingkai NKRI. Olahraga sangat efektif untuk mengomunikasikan antar semua elemen masyarakat, karena didalam olahraga tidak mengenal kasta, perbedaan, karena semua jika sudah berada diarena pertandingan semua sama, sehingga prinsipnya kita ingin menguatkan kebhinekaan ini lewat olahraga," terangnya.

Gala Desa di Kabupaten Kampar ini diikuti oleh 153 Desa dari 250 Desa se-Kabupaten Kampar dengan total atlet mencapai 5000, dengan mempertandingkan empat cabang olahraga, seperti sepakbola, bola volly, atletik dan sepaktakraw yang dilaksanakan selama 10 hari kedepan.

Cabang olahraga sepakbola diikuti 132 desa, bola voli putra sebanyak 56 desa, bola voli putri sebanyak 72 desa, sepak takraw 82 desa, atletik putra 92 desa, dan atletik putri 61 desa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com