Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liga 2, Yusuf Efendi Nilai Kekuatan Tim Merata pada Babak 8 Besar Grup B

Kompas.com - 19/10/2018, 22:31 WIB
Hamzah Arfah,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku pihak operator telah merilis jadwal babak delapan besar Liga 2 yang mulai berlangsung Rabu (24/10/2018). Madura FC tergabung di Grup B.

Madura FC yang menempati posisi ketiga Wilayah Timur akan bersaing dengan PSS Sleman (peringkat pertama Wilayah Timur), Persiraja Banda Aceh (runner-up Wilayah Barat) serta Persita Tangerang (peringkat keempat Wilayah Barat).

Baca Juga: Klasemen Grup A - Timnas U-19 Indonesia Bercokol di Puncak, Taiwan dan Qatar Merana

“Saya kira persaingan akan ketat karena semua tim punya peluang untuk maju ke babak selanjutnya (semifinal),” ujar pemain Madura FC, Yusuf Efendi, saat dihubungi Kompas.com, Jumat (19/10/2018).

Pada babak penyisihan Wilayah Timur, Madura FC mendapatkan hasil maksimal saat lawan PSS Sleman baik di kandang maupun tandang. Mereka menang 1-0 saat di kandang dan menaklukkan PSS 2-1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada putaran pertama.

Namun mereka belum pernah menghadapi Persiraja dan Persita yang berasal dari wilayah berbeda. Meski demikian, dua klub ini pernah merasakan kompetisi kasta tertinggi di Indonesia.

“Saya kira kekuatan semua tim di Grup B juga sama. Semua bisa melaju ke semifinal, tinggal tim mana yang siap,” ucap dia.

Soal siapa yang akan promosi ke Liga 1, Yusuf menjagokan dua nama.

“Semen Padang dan PSS Sleman. Kedua tim ini memiliki materi pemain bagus, pelatihnya juga. Segala aspek mendukung. Namun tetap saja kami tidak boleh meremehkan tim-tim lain, semoga Madura FC bisa sampai final dan promosi ke Liga 1 musim depan,” kata Yusuf.

Madura FC bakal mengawali kiprah mereka di babak delapan besar Grup B menghadapi Persiraja, Sabtu (27/10/2018).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com