Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polandia Vs Italia, Mancini Cuek Timnya Menang Berkat Gol Menit Akhir

Kompas.com - 15/10/2018, 06:43 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Timnas Italia, Roberto Mancini, mengaku puas dengan performa timnya saat mengalahkan Timnas Polandia meskipun diraih dengan susah payah.

Bermain di Stadion Slaski, Italia mengalahkan Polandia 1-0 pada laga ketiga Liga A Grup 3 UEFA Nations League, Minggu (14/10/2018) atau Senin dini hari WIB.

Cristiano Biraghi menjadi pahlawan Italia lewat gol yang dicetak pada menit ke-90+2. Menurut Mancini, Italia memang pantas menang meski baru bisa mencetak gol pada akhir laga.

"Kami mendominasi dan berpeluang mencetak gol pada awal laga. Namun, sangat tidak adil bagi kami jika laga berakhir imbang 0-0," kata Mancini dikutip dari situs web Football Italia.

"Sepak bola memang seperti ini. Anda bisa mencetak gol kemenangan pada menit akhir atau juga meratapi hasil imbang," ujar Mancini.

Baca juga: Polandia Vs Italia - Lini Serang Masih Tumpul, Skuad Roberto Mancini Menang Berkat Aksi Bek Andalan

Roberto Mancini kemudian memuji penampilan anak asuhnya yang tetap berusaha meraih kemenangan hingga akhir pertandingan.

"Semua pemain sudah mencoba dan bermain sangat baik. Kami tahu itu membutuhkan waktu, tetapi kemenangan bagus untuk kami. Kami harus sabar untuk terus berkembang," ucap Mancini.

"Kami baru saja memulai, dan tidak ada sihir dalam sepak bola," tutur mantan pelatih Inter Milan ini.

Sejak ditunjuk menjadi pelatih Italia pada bulan Juli lalu, Mancini terlihat masih mencari bentuk permainan terbaik.

Baca juga: Setelah 3 Tahun, Semut Atom Mantan Juventus Dipanggil Timnas Italia Lagi

Mancini juga sering mengubah susunan pemain di setiap laga. Pada laga melawan Polandia, dia tidak memainkan Ciro Imbobile dan memilih menempatkan Lorenzo Insigne sebagai penyerang tengah.

Tidak hanya itu, Mancini juga kerap mencoba beberapa pemain baru dan pemain lama yang sudah lama tidak membela Timnas Italia. Mario Balotelli dan Sebastian Giovinco adalah dua nama yang kembali dipanggil Italia di era kepelatihan Mancini.

Dari enam laga yang sudah dijalani, Mancini baru bisa menang dua kali, tiga imbang dan dua kali menelan kekalahan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com