Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukan Kali Pertama Timnas Spanyol Menang Tanpa Pemain Barcelona

Kompas.com - 12/10/2018, 14:30 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Tim nasional Spanyol meraih kemenangan 4-1 atas Wales dalam laga persahabatan di Principality Stadium, Cardiff, Kamis (12/10/2018) atau Jumat dini hari WIB. Ada fenomena yang menarik dalam laga ini karena tak satu pun pemain Barcelona yang terlibat.

Empat gol kemenangan La Furia Roja, julukan timnas Spanyol, dicetak oleh Paco Alcacer pada menit kedelapan dan 29, Sergio Ramos (19') dan Marc Bartra pada menit ke-74. Sementara itu Wales yang bermain tanpa Gareth Bale, mendapat satu gol melalui Sam Vokes satu menit menjelang laga berakhir.

Baca Juga: Tidak Diperkuat Pemain Barcelona, Spanyol Menang di Kandang Wales

Menariknya, pelatih Luis Enrique tak memainkan satu pun pemain Barcelona dalam kemenangan ini. Meskipun, Alcacer adalah pemain Barcelona yang saat ini berstatus pemain pinjaman di Borussia Dortmund.

Dilansir BolaSport.com dari laman media Spanyol, Sport, keberhasilan El Matador memetik kemenangan tanpa pemain Barcelona bukan hal yang baru. Namun, ini merupakan kali pertama sejak dua tahun lebih 103 hari lalu.

Kala itu, Spanyol asuhan Vicente del Bosque menggulung Korea Selatan 6-1 dalam laga persahabatan pada 1 Juni 2016. Del Bosque tak memainkan para pemain Barcelona lantaran tujuh hari sebelumnya mereka memainkan final Copa del Rey melawan Sevilla.

Namun, ditelisik lagi, keputusan untuk tak memainkan satu pun pemain Barcelona memang bukan hal yang aneh. Pada Oktober 2015, Spanyol menang 1-0 atas Ukraina dalam kualifikasi Piala Eropa 2016 dengan mengistirahatkan sejumlah pemain Blaugrana. Mereka adalah Marc Bartra, Gerard Pique, Jordi Alba dan Sergio Busquets. (Ahmad Tsalis Fahrurrozi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com