Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Luis Milla Belum Sepakati Nilai Kontrak dengan PSSI

Kompas.com - 18/09/2018, 14:23 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

JAKARTA, KOMPAS.com - Luis Milla memang dikabarkan bersedia kembali melatih timnas Indonesia, tapi pelatih asal Spanyol ini ternyata belum menyepakati nilai kontrak yang disodorkan PSSI.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria, menyebutkan Luis Milla hanya mengatakan ingin kembali menjadi pelatih timnas.

Kabar itu sudah membuat PSSI senang. Sebelumnya, Luis Milla tak kunjung merespons tawaran perpanjangan kontrak dari PSSI.

Namun, mantan pemain Real Madrid itu belum bisa langsung datang ke Indonesia untuk bertemu PSSI dalam waktu dekat.

Saat ini, Luis Milla sedang mengurus lisensi UEFA Pro nya di negaranya, Spanyol.

Baca juga: Sejak Awal, Memang Tidak Ada Masalah soal Kontrak Luis Milla

"Luis Milla sudah memberikan jawaban ingin melatih kembali timnas Indonesia, namun ia baru datang pada 9 Oktober 2018 karena saat ini sedang ada kursus lisensi UEFA Pro di Spanyol," kata Tisha saat dihubungi BolaSport.com, Selasa (18/9/2018).

Tisha menambahkan PSSI sedang bernegosiasi dengan Luis Milla terkait fasilitas dan gaji yang diminta.

Sebelumnya, Tisha sempat mengatakan ada beberapa fasilitas yang diminta Luis Milla kepada PSSI bila setuju kembali melatih timnas Indonesia.

Belum diketahui fasilitas apa yang diminta mantan pelatih timnas U-23 Spanyol itu kepada PSSI. Namun, PSSI tampanya keberatan memenuhi tuntutan sang pelatih.

Kabarnya, Luis Milla memiliki kisaran gaji yang sangat tinggi, yakni Rp 2 miliar per bulan.

Gaji tersebut belum termasuk untuk membayar dua asisten pelatih Luis Milla di timnas Indonesia saat itu, yakni Miguel Gandia dan Eduardo Perez.

Baca juga: Evan Dimas Berharap Luis Milla Kembali Latih Timnas Indonesia

"Sampai sekarang belum ada kata sepakat dengan nilai kontrak, baru mengetahui ia ingin melatih timnas Indonesia," ucap Tisha.

"Nanti pada 9 Oktober ketika Luis Milla datang, kami baru membahas nilai kontraknya berapa, sekarang masih berkomunikasi tentang fasilitas," kata Tisha menambahkan.

Menurut Tisha, kehadiran Luis Milla ke Indonesia pada 9 Oktober 2018 sangat mepet.

Sebab, dalam waktu beberapa hari ke depan, timnas Indonesia harus segera mendaftarkan pemain dan pelatih untuk berlaga di Piala AFF 2018 yang bergulir pada 8 November sampai 15 Desember mendatang.

"Tentu saja itu sangat mepet karena pada 10 Oktober kami harus bertanding melawan timnas Myanmar dan beberapa hari kemudian PSSI juga harus mendaftarkan nama dan pelatih untuk Piala AFF 2018," kata Tisha. (Mochamad Hary Prasetya) 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com