Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Kontrak, PSSI Temui Agen Luis Milla Pekan Depan

Kompas.com - 08/09/2018, 12:04 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

JAKARTA, KOMPAS.com - PSSI akan menemui agen Luis Milla untuk membahas perpanjangan kontrak pelatih asal Spanyol itu di Timnas Indonesia.

Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Yoyok Sukawi, mengatakan pertemuan ini akan digelar di pekan depan.

Namun, Yoyok tidak memberitahukan secara detail kapan waktu pertemuan agen Luis Milla dengan PSSI.

Yoyok hanya mengatakan saat ini PSSI sedang melakukan negosiasi ulang perpanjangan kontrak Luis MIlla.

Luis Milla juga menyampaikan kepada PSSI agar permasalahan kontrak itu dibicarakan dengan agennya.

"Soal pekan depannya itu, saya kurang tahu, tetapi sampai sekarang belum datang," kata Yoyok.

Baca juga: Ditunggu Indonesia, Luis Milla Malah Sapa Fans Klub Spanyol

Yoyok menegaskan PSSI sudah berkomunikasi dengan Luis Milla sejak Ketua Umum Edy Rahmayadi memutuskan memperpanjang kontrak pelatih yang memimpin Timnas Indonesia di Asian Games 2018 ini.

Sayangnya, agen Luis Milla terlihat acuh untuk membahas klausul kontrak tersebut.

"Jadi saya menyadari PSSI kesulitan untuk memberikan keterangan karena belum bertemu langsung dengan agen Milla,” kata Yoyok.

Lebih lanjut, Yoyok menambahkan PSSI juga sudah punya klausul perpanjangan kontrak kepada Luis Milla selama satu tahun ke depan.

Isi klausul tersebut membahas berapa gaji Luis Milla apabila menerima tawaran dari PSSI.

PSSI juga membicarakan masalah pajak dan gaji yang sampai saat ini belum dibayarkan kepada Luis Milla.

Baca juga: Soal Tawaran dari PSSI, Luis Milla Akan Segera Buat Keputusan

Selain itu, klausul tersebut juga berbicara target yang diminta PSSI kepada Luis Milla.

Pelatih 51 tahun itu diminta untuk meraih gelar juara Piala AFF yang berlangsung pada 8 November sampai 15 Desember 2018.

Luis Milla juga diwajibkan mempersembahkan medali emas pada SEA Games 2019 di Filipina.

“Kami mau masukan klausul-klausul itu. Misalnya, kami mau juara Piala AFF 2018, kalau tidak juara, apa perjanjiannya? Kan harus ada itu,” kata Yoyok.

“Hal hal seperti itu belum bisa disampaikan ke agennya karena dia belum datang juga ke Indonesia sehingga mengakibatkan berita yang simpang siur dengan menyebutkan jangan-jangan Luis Milla tidak mau menerima itu karena gajinya belum dikasih dan sebagainya," sambung Yoyok. (Mochamad Hary Prasetya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com