Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil UEFA Nations League, Jerman Vs Perancis Tanpa Gol

Kompas.com - 07/09/2018, 04:48 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Penulis

MUENCHEN, KOMPAS.com - Hasil imbang tanpa gol terjadi pada laga Jerman vs Perancis dalam pertandingan perdana Liga A UEFA Nations League atau Liga Negara-negara Eropa, Kamis (6/9/2018) atau Jumat dini hari WIB.

Pada pertandingan Grup 1 Liga A UEFA Nations League di Allianz Arena itu, Alphonse Areola tampil gemilang. Kiper debutan Timnas Perancis itu menggagalkan sejumlah peluang Timnas Jerman selaku tuan rumah. 

Setidaknya, ada tujuh tembakan tepat sasaran dari 14 peluang yang dimiliki Timnas Jerman. Namun, tak satu pun bisa menjebol gawang Timnas Perancis. 

Baca review selengkapnya: 3 Menit, 3 Penyelamatan Gemilang Kiper Debutan Perancis

Dengan hasil ini, kedua tim sama-sama berada di posisi pertama dan kedua klasemen Grup 1 Liga A dengan satu poin. Mereka berada di atas Belanda yang baru akan melakoni pertandingan pertama melawan Perancis pada 10 September 2018. 

UEFA Nations League adalah liga antar-negara-negara anggota UEFA. Mereka terbagi atas empat divisi liga yang masing-masing terdiri atas empat grup. 

Pembagian liga ditentukan berdasarkan peringkat UEFA pada November 2017. Dua belas tim peringkat teratas akan masuk Liga A.

Liga A dan Liga B Liga Negara-negara Eropa terdiri atas 12 peserta. Sementara itu, Liga C diisi 14 negara sedangkan Liga D diikuti 16 peserta.

Baca selengkapnya: Mari Mengenal UEFA Nations League, Kompetisi Baru di Eropa...

Juara dari empat grup Liga A akan melangkah ke final four. Mereka akan diundi untuk menentukan siapa lawan siapa kemudian pemenang partai tersebut akan beradu pada laga final dalam penentuan juara.

Jerman 0-0 Prancis

Susunan pemain Timnas Jerman vs Perancis: 

Jerman (4-2-3-1): 1-Manuel Neuer; 17-Jerome Boateng, 5-Mats Hummels, 16-Antonio Ruediger, 4-Matthias Ginter; 18-Joshua Kimmich, 8-Toni Kroos; 13-Thomas Mueller, 9-Timo Werner, 6-Leon Goretzka (21-Ilkay Guendogan 66'); 11-Marco Reus (19-Leroy Sane 83')

Pelatih: Joachim Loew

Perancis (4-2-3-1): 16-Alphonse Areola; 5-Samuel Umtiti, 4-Raphael Varane, 21-Lucas Hernandez, 2-Benjamin Pavard; 13-N'Golo Kante, 6-Paul Pogba; 7-Antoine Griezmann (18-Nabil Fekir 80'), 14-Blaise Matuidi (12-Corentin Tolisso 86'), 10-Kylian Mbappe; 9-Olivier Giroud (11-Ousmane Dembele 66')

Pelatih: Didier Deschamps

Wasit: Daniele Orsato (Italia)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com