Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asian Games 2018, Permohonan Maaf Jonatan Setelah Kalah dari Prannoy

Kompas.com - 20/08/2018, 18:35 WIB
Nugyasa Laksamana,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, meminta maaf lantaran gagal menyumbangkan poin pada babak perempat final kategori beregu putra Asian Games 2018.

Indonesia yang sudah unggul 2-0 atas India, tinggal meraih satu poin lagi melalui Jonatan untuk lolos ke babak semifinal.

Namun, Jonatan ternyata gagal memenuhi ekspektasi. Ia kalah 15-21, 21-19, 19-21 dari Prannoy Haseena Sunil Kumar (India) pada laga ketiga.

BAca Juga: Sumbang Medali Emas, Ini Rencana Defia Rosmaniar Jika Dapat Bonus Rp 1,5 Miliar

"Maaf banget belum bisa menyumbangkan poin untuk Indonesia. Padahal kami sudah leading 2-0. Cuma ya inilah pertandingan," ujar Jonatan kepada BolaSport.com seusai laga.

"Prannoy tadi lebih siap. Saya merasa permainan saya sudah keluar semua, tetapi ada beberapa penerapan pola stroke yang masih miss saat poin-poin penting," kata Jonatan.

Dalam kesempatan itu, Jonatan juga mengaku bahwa fokusnya sempat terganggu dengan cedera yang dialami Prannoy.

Prannoy memang sempat mengeluhkan pergelangan kaki kanannya pada pertengahan gim kedua.

Bahkan, laga sampai harus ditunda sementara karena Prannoy harus mendapatkan penanganan lebih lanjut dari pihak medis.

Setelah mendapatkan perawatan, Prannoy bisa melanjutkan pertandingan meski dalam keadaan tak fit. Namun, Jonatan gagal memanfaatkan kondisi itu dan justru menelan kekalahan.

"Dia mencoba menghilangkan fokus saya dengan kakinya yang sakit. Agak sedikit terganggu juga. Namun secara keseluruhan, pola stroke saya saja yang masih kurang baik," tutur Jonatan.

Indonesia pada akhirnya lolos ke semifinal lewat kemenangan pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Mereka menang straight game 21-14, 21-18 atas Manu Attri/Sumeeth Reddy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com