Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atasi Kualitas Rumput Stadion Patriot, PSSI Datangkan Ahli

Kompas.com - 13/08/2018, 14:04 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha, kaget dengan kondisi rumput di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat. Pasalnya dalam laga Timnas U-23 Indonesia kontra Taiwan pada babak penyisihan Grup A Asian Games 2018, Minggu (12/8/2018), beberapa pemain terjatuh saat berlari dan menendang bola.

Salah satunya Febri Hariyadi. Winger milik Persib Bandung itu sempat terjatuh dua kali saat ingin mengambil tendangan penjuru dan berlari menusuk ke pertahanan Taiwan. Beruntung, Febri tidak mendapatkan masalah serius selama pertandingan.

Baca Juga: Asian Games 2018, Indonesia Menang Telak atas Taiwan

Sebelumnya, tim-tim yang satu grup dengan Timnas U-23 Indonesia seperti Palestina, Laos, Hongkong dan Taiwan, sepakat menyebutkan kualitas rumput di Stadion Patriot tidak terlalu nyaman. Ada yang menyebutkan rumputnya terlalu tebal dan panjang. Kebanyakan mereka meminta rumput itu dirapikan secepatnya.

Tisha mengatakan enam bulan lalu saat persiapan menyambut Asian Games 2018, rumput Stadion Patriot merupakan yang terbaik dibandingkan Stadion Wibawa Mukti (Cikarang), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung) dan Stadion Pakansari (Bogor).

Kekhawatiran malah datang ke Stadion Si Jalak Harupat terkait kondisi rumput.

"Namun akhir-akhir, rumput di Stadion Si Jalak Harupat yang paling baik, sedangkan di Patriot masih ada masalah terkena gulma pada saat tiga minggu sebelum laga ini berlangsung," ujar Tisha kepada wartawan termasuk SuperBall.id dan BolaSport.com.

Tisha menambahkan, untuk mengatasi jeleknya kualitas rumput di Stadion Patriot, seorang ahli dari INASGOC dan PSSI akan didatangkan. Lulusan FIFA Master itu berharap, kedatangan ahli rumput itu mampu mengatasi permasalahan yang ada.

“Setiap hari sudah ada ahli rumput yang akan melakukan perawatan. Kami akan meeting lebih teknis lagi di dalam sampai sejauh mana antisipasinya apabila memang tetap seperti ini,” kata Tisha.

Stadion Patriot tidak hanya dipergunakan untuk pertandingan babak penyisihan Grup A. Rencananya, stadion berkapasitas 30.000 itu juga akan dipakai pada babak 16 besar, 8 besar dan semifinal. (Mochamad Hary Prasetya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com