Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Inggris, Manchester United Menang Tipis atas Leicester

Kompas.com - 11/08/2018, 04:05 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manchester United menang tipis 2-1 atas Leicester City pada pertandingan pembuka Premier League - kasta teratas Liga Inggris, Jumat (10/8/2018) atau Sabtu dini hari WIB.

Dua gol kemenangan Manchester United pada pertandingan di Stadion Old Trafford itu dicetak oleh Paul Pogba pada menit ketiga dan Luke Shaw pada menit ke-83. Adapun gol balasan Leicester City dibukukan Jamie Vardy pada menit ke-90+2'.

Hasil ini meneruskan tren positif Manchester United yang selalu menang pada pertandingan pembuka Liga Inggris dalam empat musim beruntun atau sejak 2015-2016.

Baca juga: Bursa Transfer Telah Ditutup, Jose Mourinho Beri Pernyataan

Mengambil inisiatif serangan sejak awal pertandingan, Man United langsung mendapat penalti pada menit ke-2 setelah pemain Leicester, Daniel Amartey, menyentuh bola dengan tangan di kotak 12 pas.

Paul Pogba, yang maju sebagai eksekutor, tanpa cela menjalankan tugasnya. Man United unggul 1-0. Skor tersebut bertahan hingga babak pertama berakhir. 

Tuan rumah baru bisa menggandakan keunggulan pada menit ke-83.  Mendapat umpan silang Juan Mata, Luke Shaw dengan brilian mengecoh pemain Leicester, Ricardo Pereira, sebelum menceploskan gol dengan sepakan terukur dari dalam kotak penalti.

Leicester memperkecil kedudukan pada masa injury time. Bermula dari umpan silang Ricardo Pereira yang membentur tiang, Jamie Vardy langsung mencocor bola dengan sundulan.

Baca review selengkapnya: Manchester United 2-0 Leicester City (Paul Pogba 3'-pen, Luke Shaw 83' ;Jamie Vardy 90')

Susunan Pemain Manchester United vs Leicester City

Manchester United (4-3-3): 1-David De Gea; 36-Matteo Darmian, 23-Luke Shaw, 2-Victor Lindelof, 3-Eric Bailly; 6-Paul Pogba (27-Marouane Fellaini 84'), 17-Fred (39-Scott McTominay 76'), 15-Andreas Pereira; 7-Alexis Sanchez, 8-Juan Mata, 10-Marcus Rashford (9-Romelu Lukaku 67')

Pelatih: Jose Mourinho

Leicester City (4-2-3-1): 1-Kasper Schmeichel; 5-Wes Morgan, 15-Harry Maguire, 18-Daniel Amartey (31-Rachid Ghezzal 63'), 3-Ben Chilwell; 23-Adrien Silva (21-Iborra 80'), 25-Wilfred Ndidi; 14-Ricardo Pereira, 7-Demarai Gray, 10-James Maddison (9-Jamie Vardy 63'); 8-Kelechi Iheanacho

Pelatih: Claude Puel

Wasit: Andre Marriner

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga 1: Gol Victor Bikin PSM Vs Borneo FC 1-1, Madura United Vs PSS Seri

Hasil Liga 1: Gol Victor Bikin PSM Vs Borneo FC 1-1, Madura United Vs PSS Seri

Liga Indonesia
Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com