Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas U-16 Indonesia Juara Grup, Bagus Kahfi Top Skor Piala AFF U-16

Kompas.com - 07/08/2018, 06:51 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Penulis

SIDOARJO, KOMPAS.com — Catatan apik dibuat Timnas U-16 Indonesia pada keikutsertaan di Piala AFF U-16 2018. Mereka finis sebagai pemuncak klasemen Grup A dengan hasil sempurna dari lima pertandingan. 

Timnas U-16 Indonesia menjadi tim yang paling produktif dengan 21 gol. Gawang pasukan Fakhri Husaini juga hanya kemasukan tiga kali dari lima pertandingan, cuma kalah dari Thailand di Grup B dengan kemasukan dua gol dari empat laga. 

Dari 21 gol Timnas U-16 Indonesia, 11 di antaranya dicetak oleh Amiruddin Bagus Kahfi Al-Fikri. Bagus Kahfi pun menempatkan namanya di puncak daftar top skor atau pencetak gol terbanyak sementara, unggul tiga gol atas penyerang Vietnam, Dinh Thanh Trung. 

Berikut adalah catatan perjalanan Timnas U-16 Indonesia di fase grup: 

29 Juli 2018, Indonesia 8-0 Filipina 

Start sempurna dilakukan Timnas U-16 Indonesia di Piala AFF U-16 2018. Menjamu Filipina di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Bagus Kahfi dkk menang dengan skor telak 8-0. 

Tiga gol tercipta pada babak pertama melalui Supriadi, Komang Teguh, dan Fajar Faturahman. Adapun lima gol Indonesia pada babak kedua dicetak oleh Sutan Zico, Rendy Juliansyah, David Maulana, dan Bagus Kahfi (2 gol). 

Baca selengkapnya: Piala AFF U-16 2018 - Timnas U-16 Indonesia Menang 8-0 Kontra Filipina

 

31 Juli 2018, Indonesia 2-1 Myanmar

Bagus Kahfi yang tampil apik sebagai pemain pengganti pada laga versus Filipina, dipasang sebagai starter saat menghadapi Myanmar.

Dua gol dicetaknya pada babak pertama dan membuat Indonesia unggul. Myanmar baru bisa membalas menjelang akhir-akhir laga melalui sepakan penalti Zaw Win Thein.

Baca selengkapnya: Kembali Mainkan Si Kembar, Timnas U-16 Indonesia Taklukkan Myanmar di Piala AFF U-16 2018

 

2 Agustus 2018, Indonesia 4-2 Vietnam 

Duel sengit terjadi pada laga ketiga Grup A antara Indonesia dan Vietnam. Selain sempat tertinggal terlebih dahulu, pasukan Fakhri Husaini juga harus mengakhiri laga dengan 10 pemain.

Saat Indonesia unggul 3-1, terjadi friksi antara kedua tim ketika pemain Vietnam memprovokasi Fajar Faturahman yang dijegal lawan. Bagas Kaff terpancing emosinya dan langsung mendapat kartu merah, seperti halnya satu orang pemain Vietnam.

Baca selengkapnya: Piala AFF U-16 - Diwarnai 2 Penalti dan Kartu Merah, Timnas U-16 Indonesia Tumbangkan Vietnam

Penyerang timnas U-16 Indonesia di tengah para pemain Vietnam pada lanjutan laga Piala AFF U-16, Kamis (2/8/2018).BOLASPORT.com/Suci Rahayu Penyerang timnas U-16 Indonesia di tengah para pemain Vietnam pada lanjutan laga Piala AFF U-16, Kamis (2/8/2018).

4 Agustus 2018, Indonesia 3-0 Timor Leste 

Perlawanan ketat sempat diperlihatkan Timor Leste saat menghadapi Indonesia. Ditonton mantan presidennya, Xanana Gusmao, Kay Sword dan kawan-kawan menahan imbang Indonesia tanpa gol pada babak pertama.

Keran gol Indonesia baru mengalir pada babak kedua. Dua gol Bagus Kahfi plus satu gol dari Sutan Zico memastikan Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF U-16 2018.

Baca selengkapnya: Menang atas Timor Leste, Timnas U-16 Indonesia Kunci Satu Tempat di Semifinal

Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2018 Hingga Senin 6 Agustus 2018.DOK. WIKIPEDIA Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2018 Hingga Senin 6 Agustus 2018.

6 Agustus 208, Indonesia 4-0 Kamboja

Indonesia menutup laga Grup A dengan kemenangan telak 4-0 atas Kamboja. Bagus Kahfi menjadi bintang kemenangan berkat tiga gol yang dikemasnya.

Tambahan tiga gol membuat Bagus Kahfi kokoh di puncak daftar top skor dengan 11 gol. Jumlah itu mematahkan rekor John Roberts (Australia) saat mencetak 8 gol pada gelaran 2015 dan 2016.

Baca selengkapnya: Kalahkan Kamboja 4-0, Timnas U-16 Indonesia Catatkan 4 Prestasi Sekaligus

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com