Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ezra Walian dan Evan Dimas Belum Terlihat di TC Timnas U-23

Kompas.com - 24/07/2018, 14:18 WIB
Avicena Farkhan Dharma,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Empat pemain termasuk Evan Dimas dan Ezra Walian masih belum bergabung dengan skuat timnas U-23 pada hari pertama pemusatan latihan di Gianyar, Bali.

Sesi latihan perdana skuat Garuda Muda baru dihadiri 20 pemain dari total 24 pemain yang dipanggil oleh Luis Milla, Selasa (24/7/2018).

Empat pemain yang belum bergabung adalah Evan Dimas Darmono, Ilham Udin Armayin, Sadil Ramdani, dan Ezra Walian.

Seusai latihan, asisten pelatih timnas, Bima Sakti Tukiman, memberikan penjelasannya kepada BolaSport.com terkait belum bergabungnya keempat pemain tersebut.

"Evan dan Ilham masih melakukan komunikasi terus dengan pihak klub Selangor FC. Begitupun Ezra dengan klubnya," ujar Bima Sakti kepada wartawan, termasuk BolaSport.com.

Baca juga: Persib Bandung di Atas Angin, Juara Paruh Musim Depan Mata

"Adapun Sadil sore ini sudah bisa bergabung seusai timnya Persela (Lamongan) bertanding pada laga terakhir putaran pertama kompetisi," ujar mantan kapten tim nasional ini.

Soal Ezra Walian, BolaSport.com mendapatkan informasi tambahan dari manajer sang pemain bahwa jadwal pertandingan uji coba klub Almere City menjadi penghalangnya bergabung dengan pemusatan latihan timnas U-23.

"Ezra masih belum bisa bergabung dengan timnas di Bali karena timnya masih akan melangsungkan dua laga uji coba sebelum kompetisi dimulai," kata Wide Putra, saat dihubungi BolaSport.com, Selasa pagi.

Wide menambahkan pihaknya sudah berkomunikasi dengan tim pelatih timnas U-23 Indonesia terkait keterlambatan Ezra.

"Kemungkinan besar Ezra baru bisa bergabung pada pekan depan atau sekiranya awal Agustus," kata Wide.

Baca juga: Jelang Asian Games 2018, Timnas Indonesia Punya Bus Baru

Jelang turun tempur di ajang Asian Games 2018, timnas sepak bola Indonesia U-23 menggelar persiapan di Pulau Dewata, Bali. Adapun pemusatan latihan akan berlangsung hingga tanggal 11 Agustus mendatang. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com