Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kyle Walker Bicara soal Hukuman Penalti ke Gawang Inggris

Kompas.com - 19/06/2018, 06:47 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

VOLGOGRAD, KOMPAS.com - Tim nasional Inggris berhasil mengawali langkah mereka di Grup G Piala Dunia 2018 dengan kemenangan setelah menekuk Tunisia dengan skor 2-1.

Pada pertandingan yang digelar di Stadion Volgograd Arena, Senin (18/6/2018) atau Selasa dini hari WIB, timnas Inggris berhasil menang berkat dua gol Harry Kane pada menit ke-11 dan 90+1'.

Sementara itu, satu gol balasan timnas Tunisia berhasil dicetak Ferjani Sassi melalui eksekusi tendangan penalti pada menit ke-35.

Penalti tersebut didapat timnas Tunisia setelah wasit Wilmar Roldan mendakwa bek timnas Inggris, Kyle Walker, telah melakukan pelanggaran dengan menyikut Fakhreddine Ben Youssef di area terlarang.

Baca juga: Dwigol Harry Kane Buahkan Tripoin Perdana untuk Timnas Inggris

Penalti tersebut terbilang kontroversial karena terlalu mudah diberikan oleh wasit dan mendapat kecaman dari publik Inggris yang sering kali mengkritik The Three Lions.

Kyle Walker pun mengaku kecewa dengan keputusan wasit, tetapi ia mengaku hanya bisa belajar dari pengalaman tersebut.

"Di Premier League, saya akan lolos dari hukuman penalti seperti itu. Saya juga akan mendapat teriakan untuk mengabaikan bola tersebut," ucap Walker seperti dikutip BolaSport.com dari BBC.

"Berikutnya, saya hanya akan mencoba untuk menghalaunya dengan menyundul bola," tuturnya.

Kemenangan ini membuat timnas Inggris berhasil mengoleksi tiga poin dan duduk di peringkat kedua tabel klasemen Grup G Piala Dunia 2018 di bawah Belgia karena kalah agresivitas gol. (Verdi Hendrawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com