Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rossi Tanggapi Rumor Jadi Penghalang Lorenzo Kembali ke Yamaha

Kompas.com - 11/06/2018, 13:52 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menanggapi rumor yang menyebutkan bahwa dirinya yang menghalangi Jorge Lorenzo kembali Yamaha. The Doctor justru ingin melihat Lorenzo bisa bersama tim garpu tala tersebut.

Lorenzo memang sempat diprediksi akan kembali ke Yamaha setelah posisinya di Ducati semakin terancam. Pebalap berjulukan Por Fuera itu akan dimasukkan ke tim satelit Yamaha meski akan tetap mendapat motor Yamaha YZR-M1 yang paling baru.

Namun, Lorenzo akhirnya memilih tim Repsol Honda untuk melanjutkan kariernya di MotoGP pada musim depan. Dia akan menjadi tandem baru kompatriotnya dari Spanyol, Marc Marquez.

(Baca juga: Valentino Rossi Terkejut dengan Prestasi Jorge Lorenzo)

Rossi sudah mendengar rumor tersebut dan terkejut dengan keputusan Lorenzo bergabung bersama Honda. Peraih sembilan gelar juara dunia balap motor ini pun memberikan komentar yang unik bernada sindiran karena dia juga disebut-sebut menjadi biang kerok keluarnya Johann Zarco.

"Setelah mencoba menghalangi pemilihan Zarco, sekarang terlihat seperti saya bisa melakukan hal yang sama kepada Lorenzo," ucap Rossi dengan tertawa seperti dilansir BolaSport.com dari Motorsport.

Lebih lanjut, Rossi mengatakan bahwa dia percaya Lorenzo akan menemukan kembali performanya jika bergabung bersama Yamaha.

"Jika Lorenzo kembali ke Yamaha, dia akan sangat sulit untuk dikalahkan. Sama seperti Zarco," ujar Rossi.

"Saya rasa akan sangat bagus bagi semua orang melihat seorang pebalap yang mempunyai gaya balapan yang spesial di Yamaha."

Lorenzo diikat kontrak selama dua musim oleh tim Repsol Honda dengan nilai empat juta euro per musim. Itu artinya, dia akan menjadi rekan Marquez pada MotoGP musim 2019 hingga 2020. (Bayu Nur Cahyo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com