Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalani Pemulihan di Spanyol, Mohamed Salah Bakal Absen 3-4 Pekan

Kompas.com - 30/05/2018, 05:00 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Penulis

Sumber BolaSport

LIVERPOOL, KOMPAS.com — Mohamed Salah akan menjalani proses penyembuhan cedera bahu di Spanyol. Menurut fisioterapis Liverpool, Ruben Pons, Salah kemungkinan akan absen 3-4 pekan ke depan. 

Ruben Pons, yang bergabung dengan Liverpool sejak 2014, mengonfirmasi bahwa Mohamed Salah akan kembali fit dan siap membela tim nasional Mesir pada Piala Dunia 2018.

"Begitu kami tahu cederanya, kami langsung merencanakan perawatan. Ia (Salah) sedih atas apa yang terjadi, tetapi ia sangat fokus untuk masa pemulihan dan bersiap untuk kembali ke lapangan," ujar Pons dilansir BolaSport.com dari Marca, Selasa (29/5/2018).

Baca juga: Loris Karius, Dua Blunder dan "Dicuekin" Pemain Liverpool

"Salah akan menandai waktu pemulihan, pada dasarnya 3-4 minggu, tetapi kami akan mencoba mengurangi deadline tersebut," ujarnya.

Mohamed Salah dihantam cedera bahu kiri saat Liverpool tumbang 1-3 dari Real Madrid pada final Liga Champions di Kyiev, Sabtu (26/5/2018).

Bintang timnas Mesir itu meninggalkan lapangan pada menit ke-30 setelah terlibat duel perebutan bola dengan Sergio Ramos.

Mohamed Salah mengalami cedera saat berbenturan dengan Sergio Ramos pada final Liga Champions antara Real Madrid dan Liverpool di Kiev, 26 Mei 2018. AFP/GENYA SAVILOV Mohamed Salah mengalami cedera saat berbenturan dengan Sergio Ramos pada final Liga Champions antara Real Madrid dan Liverpool di Kiev, 26 Mei 2018.

Berbagai cara dilakukan penyerang Liverpool FC, Mohamed Salah, untuk menyembuhan cedera. Salah satu upaya yang ia lakukan adalah berobat ke Spanyol.

Upaya pemulihan pun kini dimulai. Menurut laporan Mirror, Salah akan menjalani program rehabilitasi di Spanyol.

Sumber serupa menyebut sang juru gedor beserta staf medis The Reds akan bertolak ke "Negeri Matador" pada pekan ini.

Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa

Kubu Liverpool mengklaim Salah mengalami dislokasi bahu. Namun, Federasi Sepak Bola Mesir kemudian mengumumkan bahwa si pemain hanya menderita cedera otot di bagian bahu.

Salah merasa optimistis bisa ikut terlibat membela negaranya.

"Saya yakin akan berada di Rusia untuk membuat kalian semua bangga. Cinta dan dukungan kalian akan memberi kekuatan yang saya butuhkan," demikian isi pernyataan eks bintang AS Roma itu pascacedera.

Salah harus berpacu dengan waktu agar bisa fit untuk Piala Dunia 2018 di Rusia. Mesir akan memulai perjuangan di pesta sepak bola sejagat dengan menghadapi Uruguay pada 15 Juni mendatang dalam partai pembuka Grup A.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com