Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dapat Kontrak Baru di Manchester City, Pep Guardiola Gembira

Kompas.com - 18/05/2018, 03:20 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Penulis

Sumber BolaSport

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mendapatkan kontrak baru yang akan mengikatnya hingga musim panas 2021. Dia pun mengaku gembira akan hal tersebut. 

"Saya sangat senang dan gembira. Sebuah kebahagiaan bisa bekerja di sini," ucap Guardiola seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi klub.

"Saya menikmati bisa bekerja dengan para pemain setiap hari dan kami akan mencoba memberikan yang terbaik di tahun-tahun ke depan. Sebagai seorang pelatih, anda harus bisa berhubungan baik dengan para pemain," ujar mantan pelatih Bayern Muenchen tersebut.

Baca juga: Mengaku Cinta Jose Mourinho, Cesc Fabregas Tak Rela Manchester United Juara Piala FA

Pelatih 47 tahun sukses telah mengantarkan Kevin De Bruyne dkk menjuarai Liga Inggris musim 2017-2018 dengan memecahkan rekor poin sepanjang sejarah, yakni 100 poin. Selain itu, Manchester City juga mencatat rekor kemenangan terbanyak dalam satu musim, 32 kali. 

Guardiola datang ke Manchester City pada musim panas 2016. Dia mendapat kontrak berdurasi tiga tahun saat itu. 

Setelah dua tahun dan memberikan kesuksesan dengan raihan trofi Piala Liga Inggris dan gelar juara liga, Guardiola lantas mendapat pembaruan kontrak. Tambahan kontrak tiga tahun akan memagari eks pemain Barcelona itu hingga musim panas 2021. 

Baca juga: Jadwal Piala Thomas dan Uber 2018, Start 20 Mei Pukul 9.00 WIB

Andai masa kontrak itu terpenuhi, Manchester City akan menjadi klub terlama yang dilatih Guardiola. Sebelumnya, dia melatih Barcelona selama empat musim dan Bayern Muenchen "cuma" tiga musim.  

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com