Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Indonesia, Persela Anggap Enteng Persik sehingga Nyaris Kalah

Kompas.com - 16/05/2018, 12:03 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Persela Lamongan nyaris dipermalukan tuan rumah yang juga klub Liga 3, Persik Kediri, dalam putaran pertama Piala Indonesia 2018, Selasa (15/05/2018). Main di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, anak asuh Aji Santoso menang 2-1 setelah sempat tertinggal 0-1.

Pelatih Persela, Aji Santoso, kecewa melihat performa anak asuhnya. Mantan pelatih Arema FC ini menilai, para pemain Persela terlalu menganggap enteng lawan sehingga mereka sempat tertinggal dan berada di bawah tekanan tuan rumah.

"Hasil ini adalah karena kesalahan kami sendiri. Sedari awal anak-anak memandang remeh lawan," ujar Aji, dikutip dari BolaSport.com.

(Baca Juga: Terkonsisten di Piala AFC 2018 dan Sukses Bobol Persija, Penyerang Home United Ini Jadi Referensi untuk Klub Liga 1)

"Hasilnya, justru kami yang tertekan dan harus tertinggal terlebih dahulu,” tuturnya menambahkan dengan nada kecewa.

Selain itu, mantan pelatih timnas U-23 Indonesia ini juga mengakui bahwa Persik punya deretan pemain muda berkualitas dengan permainan yang solid. Hal tersebut membuat timnya makin kesulitan.

"Saya juga menaruh hormat kepada Persik. Mereka punya pemain muda yang bagus. Permainan mereka sangat menjanjikan," ucap Aji.

Aji pun mengungkapkan alasan menurunkan sejumlah besar pemain pelapis dalam laga tersebut. Diakuinya, Persela harus membagi fokus lantaran mereka akan menghadapi Persija Jakarta pada pekan kesembilan Liga 1 2018.

"Saya terpaksa harus membagi dua tim krena tanggal 20 nanti, kami sudah ditunggu Persija," tutur Aji.

"Bagaimanapun, skala prioritas kami adalah Liga 1. Tetapi bersyukur, Persela masih bisa raih kemenangan di Kediri meski tidak mudah." (Suci Rahayu)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com