Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ilija Spasojevic Akhiri Masa Paceklik Gol, Pelatih Bali United Senang

Kompas.com - 17/04/2018, 05:19 WIB
Hamzah Arfah,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com – Kubu Bali United mendapatkan kepuasaan ganda saat bermain imbang dengan Persela Lamongan pada laga pekan ke-4 Liga 1, Senin (16/4/2018). Selain target mencuri poin terpenuhi, penyerang Ilija Spasojevic juga mengakhiri masa paceklik gol.  

 

Persela Lamongan selaku tuan rumah sempat unggul terlebih dahulu lewat gol Guntur Triaji pada menit ke-38. Bali United bangkit pada babak kedua dan berhasil menyamakan kedudukan melalui Ilija Spasojevic pada menit ke-64.

Gol itu merupakan Ini merupakan gol perdana Spaso di pentas Liga 1 musim ini. Hal tersebut langsung disambut gembira oleh kubu Bali United.

“Saya berharap, Spaso akan lebih bagus lagi ke depan dan bisa mencetak banyak gol. Semoga hal itu dari sini (laga lawan Persela),” ucap asisten pelatih Eko Purdjianto, pemegang mandat sementara saat Widodo C Putro sedang mengambil lisensi kepelatihan AFC Pro.

(Baca juga: Laga Persija Vs Persib Bisa Kena Dampak Akibat Kerusuhan Suporter di Kanjuruhan)

Terlepas dari mulai tajamnya Spaso, Eko secara keseluruhan mengaku bersyukur anak didiknya mampu memenuhi target.  

“Kami sempat lengah dalam pertandingan tadi karena tingkat kecapekan pemain sangat tinggi seusai tampil di Piala AFC dan harus bertanding lagi. Namun, anak-anak tadi luar biasa, dengan fighting spirit tinggi untuk tidak mau kalah,” ujar Eko.

Kapten Bali United, Fadil Sausu, mendapat penjagaan dari para pemain Persela.Dok. Twitter Bali United Kapten Bali United, Fadil Sausu, mendapat penjagaan dari para pemain Persela.

Ia pun membeberkan rahasia kebangkitan skuad Bali United pada babak kedua. Hal itu tak lepas dari usaha dia memompa semangat bertanding para pemain pada saat jeda pertandingan.

“Saya kira semua tim juga bisa menang saat away. Makanya, tadi sempat saya katakan kepada pemain di ruang ganti, tim bisa saling mengalahkan dan dikalahkan, jadi jangan lengah,” kata dia.

Tambahan satu poin dari markas Persela kali ini, diharapkan dapat memantik semangat para pemain Bali United untuk bisa lebih bersinar pada Liga 1 musim ini, setelah dipastikan tersingkir dari Piala AFC.

“Alhamdulillah kita bisa mendapatkan hasil yang bagus. Ini sudah cukup bagi Bali United," kata bek Bali United, Dias Angga. 

"Mudah-mudahan ke depan, kami bisa lebih baik dan akan mendapatkan hasil maksimal dalam laga kandang pada pekan selanjutnya,” tutur mantan pemain Persib Bandung itu. 

Bali United saat ini berada di posisi ke-8 dengan enam poin. Mereka unggul satu angka atas Persela Lamongan di posisi ke-10.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com