Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Undang Egy Maulana ke Istana

Kompas.com - 21/03/2018, 18:44 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Editor

Sumber BolaSport

JAKARTA, KOMPAS.com — Presiden Joko Widodo berencana mengundang Egy Maulana Vikri ke Istana. Keinginan Presiden Jokowi itu disampaikan Deputi Pembudayaan Olahraga Kementerian Pemuda dan Olahraga Raden Isnanta. 

Egy Maulana Vikri menjadi sorotan dalam satu pekan terakhir. Penyerang muda tim nasional Indonesia itu telah mengikat kesepakatan dengan klub kasta teratas Liga Polandia, Lechia Gdansk. 

Hal tersebut juga menarik perhatian Presiden Jokowi. Deputi Pembudayaan Olahraga Kemenpora Raden Isnanta mengatakan, undangan untuk ke Istana Negara tak lepas dari sejarah putra Indonesia bermain di Eropa.

(Baca Juga: Ada David de Gea Turut Dalam Ulang Tahun Addison Alves Ke-37)

Egy menjadi pemain pertama asal Asia Tenggara yang bermain di Polandia. Sebelumnya, hanya ada dua pemain asal Jepang di klub tersebut. 

"Pak (Menpora) Imam Nahrawi menyampaikan bahwa Presiden Jokowi juga mengikuti perkembangan Egy melalui pemberitaan," ucap Isnanta seperti dikuti dari BolaSport.com, Rabu (21/3/2018).

"Pak Presiden memberikan apresiasi atas prestasi Egy," ucapnya menambahkan.

Egy Singapura saat ini sedang berada di Singapura bersama timnas U-23 Indonesia untuk melawan timnas Singapura di Stadion Nasional, Rabu malam. Kemungkinan besar mantan pemain Persab Brebes itu akan memenuhi undangan Presiden sepulang dari Singapura.

"Sebagai bentuk apresiasi kepada Egy, Presiden Jokowi mengundangnya ke Istana Negara. Kemungkinan pertemuannya sepulangnya Egy dari Singapura," ucap Isnanta.

(Baca juga: Setelah Para Pemain Real Madrid Satu Suara, Kini Giliran Zinedine Zidane Bicara soal Neymar)

Laga timnas U-23 Indonesia vs Singapura merupakan bagian dari persiapan menuju Asian Games 2018. Laga tersebut disiarkan oleh RCTI pukul 18.30 WIB. (Hary Prasetya) 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com