Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Tak Mengendur walau Unggul 11 Poin di Puncak Klasemen

Kompas.com - 19/03/2018, 20:02 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

BARCELONA, KOMPAS.com - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, tak mau menganggap remeh sisa musim Divisi Primera La Liga. Kendati unggul 11 poin atas Atletico Madrid, Valverde meminta pemainnya tak kendur hingga akhir kompetisi. 

FC Barcelona tampil perkasa pada musim 2017-2018, terutama di La Liga Spanyol, setelah tidak terkalahkan dalam 29 laga. Kemenangan 2-0 atas Athletic Bilbao dalam lanjutan La Liga Spanyol, Minggu (18/3/2018), membuat Barcelona memimpin klasemen dengan 75 poin.

Dengan sisa sembilan partai terakhir di Liga Spanyol musim ini, cukup dengan kemenangan enam laga di antaranya, Barcelona bisa mendapatkan gelar juara Liga Spanyol.

(Baca Juga: 10 Pemain di Skuad Utama Manchester United yang Bakal Hengkang Musim Depan)

Hal ini bisa dimanfaatkan oleh Barcelona untuk sedikit lebih fokus ke Liga Champions yang kini telah memasuki babak perempat final menghadapi AS Roma.

Namun, Ernesto Valverde, menolak untuk mengendurkan performa tim di ajang Liga Spanyol. Dia berniat akan terus berusaha membuat Barcelona untuk meraih hasil maksimal hingga akhir musim nanti.

"Kami masih memiliki 27 poin tersisa untuk diperebutkan di liga dan akan tetap mencoba memenangi semuanya. Menangani tim dengan cara seperti ini akan membantu kami dalam mencapai tujuan," ucap Valverde seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi klub.

(Baca juga: Presiden Jokowi Langsung Apresiasi Prestasi Marcus Gideon Fernaldi/Kevin Sanjaya Setelah Juarai All England Open 2018)

Dalam sembilan laga sisa, Barcelona akan berhadapan dengan Sevilla, Leganes, Valencia, Celta Vigo, Villarreal, Deportivo La Coruna, Real Madrid, Levante, dan Real Sociedad.

Jika bisa memenangi semua pertandingan tersisa, di akhir musim Barcelona akan mengoleksi 102 poin atau bakal menjadi yang tertinggi di sepanjang sejarah La Liga Spanyol. (Verdi Hendrawan)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com