Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Timnas U-23 Vs Singapura, Kenangan Bernama Fandi Ahmad

Kompas.com - 19/03/2018, 19:07 WIB
Ferril Dennys,
Hanief Syafi Al Umam,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

SINGAPURA, KOMPAS.com - Tim nasional U-23 Indonesia akan melangsungkan pertandingan uji cboa internasional melawan timnas U-23 Singapura pada Rabu (21/3/2018). Pertandingan ini akan digelar di Stadion Nasional Singapura.

Jelang laga persahabatan tersebut, setidaknya ada lima data dan fakta menarik. Berikut penjabarannya: 

1. Satu tahun Luis Milla bersama timnas Indonesia

Luis Milla resmi ditunjuk untuk menangani timnas Indonesia senior dan U-23 pada 20 Januari 2017. Setelah dua bulan melatih, Tim Garuda asuhan Luis Milla melakukan uji coba melawan Myanmar. Pada laga itu, Timnas Indonesia harus takluk 1-3 dari tim tamu, Myanmar.

(Baca Juga: 36 Pemain Akan Hadir di Launching Liga 1 2018, Berikut Daftarnya)

Pemain timnas Indonesia, Febri Hariyadi berebut bola dengan pemain timnas Myanmar, Phyo Ko Ko Thein saat pertandingan persahabatan Indonesia melawan Myanmar di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Selasa (21/3/2017). Indonesia kalah 1-3 melawan Myanmar. KOMPAS.com / KRISTIANTO PURNOMO Pemain timnas Indonesia, Febri Hariyadi berebut bola dengan pemain timnas Myanmar, Phyo Ko Ko Thein saat pertandingan persahabatan Indonesia melawan Myanmar di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Selasa (21/3/2017). Indonesia kalah 1-3 melawan Myanmar.

2. Indonesia U-23 unggul pada enam pertemuan terakhir

Sejak tahun 2011, Indonesia U-23 tercatat enam kali menghadapi Singapura U-23.

Dari enam laga tersebut, tim Merah Putih unggul dengan empat kali kemenangan dan masing-masing sekali imbang serta kalah.

Satu-satunya kekalahan Indonesia U-23 dialami ketika laga persahabatan pada 13 Juli 2013. Pada saat itu, Indonesia U-23 dibawah pelatih Rachmad Darmawan takluk 0-1 dari Singapura U-23 dalam laga yang berlangsung di Stadion Jalan besar, Singapura.

Dari catatan gol, Indonesia U-23 unggul cukup jauh dengan torehan delapan gol dan hanya tiga kali kebobolan. Selain itu, mereka juga berhasil mencatatkan tiga clean sheets.

 

3. Rekor buruk di Stadion Nasional Singapura

Timnas senior dan U-23 Indonesia memiliki catatan yang kurang menyenangkan saat bermain di Stadion Nasional Singapura.

Pada enam laga terakhir yang dimainkan di Stadion tersebut sejak 2014, timnas Senior dan U-23 mencatat rekor dua kali imbang, tiga kali kalah, dan hanya sekali menang.

Lebih buruk lagi, dua laga terakhir yang dimainkan stadion yang berlokasi di distrik Kallang, Singapura tersebut berakhir dengan kekalahan telak dengan skor identik (0-5) bagi timnas U-23.

Kedua kekalahan tersebut terjadi pada laga semifinal dan perebutan juara tiga ajang SEA Games 2015, menghadapi Thailand U-23 dan Vietnam U-23 berturut-turut.

Rekor Indonesia menghadapi Singapura di stadion Nasional Singapura juga kurang bagus dengan mencatatkan masing-masing sekali imbang dan kalah.

(Baca Juga: Debutan! Satu Ada di Persib, Ini 4 Pemain Asing Asal Serbia di Liga 1 2018)

 

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com