Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Duka, Kapten Fiorentina Meninggal dalam Usia 31 Tahun

Kompas.com - 04/03/2018, 19:53 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Kabar duka menghampiri salah satu klub papan atas Liga Italia, Fiorentina, Minggu (4/3/2018). Pemain bertahan sekaligus kapten Fiorentina, Davide Astori, meninggal dunia pada usia 31 tahun.

"Fiorentina sangat terpukul untuk mengumumkan bahwa kapten Davide Astori telah meninggal dunia," tulis Fiorentina seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi klub.

"Terkait situasi duka dan sulit ini, kami meminta pihak media untuk menghormati keluarga sang pemain," tulis Fiorentina.

Davide Astori meninggal di hotel tempat Fiorentina menginap jelang laga melawan Udinese di Liga Italia, Minggu (4/3/2018) waktu setempat. Fiorentina menyebut dalam keterangan resmi bahwa Astori meninggal karena sakit yang dia derita secara tiba-tiba saat menginap di hotel di Udine.

Mengenang Astori

Kapten Fiorentina, Davide Astori, dalam sebuah aksi ketika melawan Juventus. Dia sedang berduel dengan gelandang Sami Khedira.AFP Kapten Fiorentina, Davide Astori, dalam sebuah aksi ketika melawan Juventus. Dia sedang berduel dengan gelandang Sami Khedira.

Sebagaimana disampaikan Udine Today, sang pemain tidak bangun dari tidurnya di Hotel La di Moret. Sejumlah laporan menyebut Astori meninggal akibat sakit jantung.

Pertandingan antara Fiorentina kontra Udinese di Stadion Friuli pun diminta ditunda demi menghormati almarhum.

Astori telah berseragam Fiorentina sejak dipinjamkan ke klub tersebut pada Agustus 2015 dan resmi dipermanenkan pada musim berikutnya.

Astori tercatat sudah mengantongi 14 penampilan bersama Timnas Italia dan merupakan salah satu anggota Azzurri yang bermain pada Piala Konfederasi 2013.

Sepanjang karier profesionalnya, Astori dianggap sebagai salah satu pemain bertahan dengan kualitas bagus kendati tak masuk kelas dunia.

Namun, berbeda bagi penggemar gim Football Manager. Dalam permainan ini, eks pemain Cagliari tersebut diklaim sebagai salah satu bek tengah terbaik yang layak menjadi buruan manajer dari setiap tim.

Astori disebut punya kemampuan defensif luar biasa serta memiliki kualitas mental dan teknik hebat.

Dalam gim tersebut, jaza pemain Italia yang punya kemampuan membaca permainan prima ini bisa diamankan dengan tebusan 10-15 juta poundsterling.

Gim FM edisi 2013 juga menyebut Astori sebagai salah satu bek tengah yang layak menghuni starting XI tim mana pun hingga usia pertengahan 30-an. (Sri Mulyati/Andrew Sihombing)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com