Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rudi Widodo: Persija Siap Hadapi Johor Darul Takzim di Piala AFC

Kompas.com - 13/02/2018, 17:12 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Persija Jakarta akan menantang Johor Darul Takzim (JDT) dalam laga perdana Grup H Piala AFC 2018 di Stadion Tan Sri Dato Haji Hassan Yunos, Johor Baru, Malaysia, Rabu (14/2/2018) pukul 19.30 WIB.

Kesempatan bermain pada laga perdana itu tidak akan disia-siakan oleh Persija.

Penyerang Persija, Rudi Widodo, mengatakan bahwa Persija sangat siap menghadapi Johor Darul Takzim.

Menurut penyerang bernomor punggung 10 itu Persija lebih besar ketimbang juara Malaysia Super League empat musim berturut-turut tersebut.

Baca juga : Persija Tanpa Marko Simic dalam Lawatan ke Markas Johor Darul Takzim

Rudi juga mengetahui bahwa Johor Darul Takzim memiliki pengalaman yang lebih ketimbang Persija pada Piala AFC.

Terakhir, Johor Darul Takzim meraih gelar juara Piala AFC musim 2015.

"Kami respek kepada Johor Darul Takzim, tetapi kami yakin Persija lebih besar dari mereka," kata Rudi dalam sesi jumpa pers di Johor Baru, Selasa (13/2/2018).

"Kami sepakat datang ke sini bukan untuk kalah. Dari segi kekompakan tim, kami sangat bagus karena berhasil masuk ke final Piala Presiden dan juara turnamen di Malaysia," ucap mantan pemain Bhayangkara FC tersebut.

Laga melawan Johor Darul Takzim merupakan pertandingan yang sangat padat bagi Persija.

Sebab, sebelumnya Persija baru saja menyelesaikan babak semifinal Piala Presiden 2018 melawan PSMS Medan.

Baca juga : Tak Cuma Simic, Persija Pun Tanpa Ismed Sofyan

Nantinya setelah melawan Johor Darul Takzim, Persija dijadwalkan melakoni laga final Piala Presiden 2018 melawan Bali United atau Sriwijaya FC.

Laga final tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (17/2/2018).

"Memang saat ini jadwal sedang padat, tetapi tidak ada alasan untuk lelah. Sudah 16 tahun kami tidak bermain di Piala AFC dan saatnya kami tunjukkan bahwa Persija merupakan tim besar," ucap Rudi. (M Hary Prasetya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com