Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Inggris, Arsenal Takluk di Kandang Tim Juru Kunci

Kompas.com - 31/01/2018, 04:55 WIB

 

SWANSEA, KOMPAS.com — Arsenal takluk 1-3 dari tim juru kunci, Swansea City, pada pertandingan pekan ke-25 Premier League, kasta teratas Liga Inggris, Selasa (30/1/2018) atau Rabu dini hari WIB.

Pada pertandingan di Stadion Liberty itu, Arsenal sempat unggul lewat gol Nacho Monreal pada menit ke-33. Tuan rumah langsung bangkit dan membalas lewat gol Sam Clucas (34', 86) dan Jordan Ayew (61').

Hasil ini juga menjadi noda pada debut Henrik Mkhitaryan. Pemain yang "tukar guling" dengan Alexis Sanchez itu menjalani laga pertamanya berseragam The Gunners sebagai pemain pengganti pada babak kedua.

Dengan kekalahan ini, Arsenal tertahan di posisi keenam dengan koleksi 42 poin dari 25 laga. Mereka berjarak tiga angka dari Tottenham Hotspur di posisi kelima yang baru melakoni 24 pertandingan.

Sementara itu, Swansea City untuk sementara naik ke posisi ke-17 dengan merangkum 23 poin. Namun, posisi The Swans masih bisa digeser oleh Stoke City, Southampton, atau West Bromwich Albion.

(Baca Juga: Hanya Ada 2 Klub Liga Inggris yang Tak Miliki Pemain Muslim)

Pada laga ini, Arsenal menguasai bola 74 persen berbanding 26 persen. Namun, Swansea bisa mengimbangi dari sisi agresivitas karena kedua tim sama-sama punya empat tembakan tepat sasaran.

Nacho Monreal membawa Arsenal lebih dulu unggul pada menit ke-33. Memanfaatkan umpan Mesut Oezil, bek asal Spanyol tersebut mencocor bola menaklukkan barisan pertahanan tuan rumah.

Namun, Swansea tidak tinggal diam. Alhasil, Sam Clucas langsung menyamakan kedudukan pada menit ke-34. Pemain bernomor punggung 17 tersebut mencetak gol via kaki kiri menyambut umpan dari Alfie Mawson.

Memasuki babak kedua, Henrikh Mkhitaryan masuk menggantikan Mohamed Elneny. Namun, berselang 1 menit, The Gunners justru tertinggal pada menit ke-61.

Blunder Cech saat membuang bola dimanfaatkan Jordan Ayew untuk membawa Swansea unggul. Kiper asal Republik Ceko tersebut bermaksud melakukan lemparan jauh, tetapi bola justru mengenai kaki Ayew yang berada di kotak penalti.

(Baca Juga: Tottenham Hotspur Vs Manchester United - Mau Balas Dendam atau Akhiri Kutukan?)

Ayew tak menyia-nyiakan peluang dan melepas tembakan jarak dekat. Skor 2-1 untuk The Swans. 

Henrikh Mkhitaryan nyaris membuat gol perdananya untuk Arsenal.  Apes bagi pemain asal Armenia itu, dia lebih dulu offside sebelum mengeksekusi umpan Mesut Oezil di kotak penalti melalui tandukan.

Dua pencetak gol Swansea, Sam Clucas dan Jordan Ayew, lagi-lagi jadi mimpi buruk Arsenal pada menit ke-86.

Ayew menggiring bola dan melepaskan diri dari kawalan bek Arsenal, Shkodran Mustafi, untuk mengirim umpan di kotak penalti Arsenal.

Sam Clucas tanpa kesalahan menyambar bola dan mencocor dari jarak dekat tanpa terhadang oleh Cech maupun bek Arsenal.

(Baca Juga: Athletic Bilbao 2 Kali Sakiti Hati Real Madrid Setelah Rekrut Bek Termahal Liga Spanyol)

Halaman:
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang Atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang Atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Sports
Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Man City Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com