Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persipura Ancam Tak Ikut Piala Presiden 2018

Kompas.com - 11/01/2018, 08:33 WIB

JAYAPURA, KOMPAS.com - Persipura Jayapura mengancam tak akan ikut turnamen Piala Presiden 2018. Hal itu dikarenakan masih ada beberapa tunggakan utang yang belum diberikan, termasuk dari operator Liga 1 2017 PT Liga Indonesia Baru, kepada Persipura.

Belum adanya pelunasan utang itu membuat Persipura kesulitan untuk mengikuti turnamen tersebut. Saat ini, tim berjulukan Mutiara Hitam itu sedang mengalami permasalahan pada keuangannya.

"Bagaimana kami mau ikut (Piala Presiden 2018) kalau ada utang yang belum lunas," kata Sekretaris Persipura Jayapura, Rocky Babena, saat dihubungi wartawan termasuk BolaSport.com, Rabu (10/1/2018),

(Baca Juga: Mantan Pemain AC Milan Resmi Berlabuh di Liga Meksiko)

Rocky mengakui bahwa Persipura juga belum mendapatkan uang saat berkompetisi Indonesia Soccer Championship A 2016. Bila digabungkan dari ISC 2016 dan Liga 1 2017, ada sekitar Rp 4 miliar yang belum diterima Persipura.

"Kalau dihitung-hitung dari Liga 1 dan lalu-lalu termasuk ISC dari operatornya PT GTS juga belum membayar utang ke kami. Ya ada sekitar 3-4 miliar hak kami yang belum diterima," kata Rocky.

"Kalau itu diberikan, kami pasti ikut Piala Presiden," ucap Rocky menambahkan.

(Baca juga: Debut Terens Puhiri Bersama Klub Thailand Diwarnai Kekalahan)

Sejatinya Persipura baru mendapatkan dana sponsor dari Bank Papua. Namun, Bank Papua sepertinya akan memberikan uang itu saat Persipura berlaga di Liga 1 2018 bukan Piala Presiden.

Kabarnya, Bank Papua memberikan dana sebesar Rp 8,5 miliar kepada Persipura. Mutiara Hitam masih menunggu bantuan dana dari PT Freeport dikarenakan jumlah itu masih belum cukup untuk mengarungi Liga 1 2018.

"Yang saat ini kami butuhkan itu dana untuk pembiayaan di awal kompetisi dan Bank Papua walaupun sudah setuju menjadi sponsor tetapi mereka ingin di Liga 1 saja, tidak untuk Piala Presiden," kata Rocky.

Dalam hasil pembagian babak grup Piala Presiden 2018, Persipura tergabung di Grup B bersama dengan tuan rumah Mitra Kukar, Martapura FC, dan Barito Putera. Pertandingan babak penyisihan Grup B akan digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur. (Hary Prasetya) 

 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com