Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eks Pemain Real Madrid Merapat ke Borneo FC, tetapi...

Kompas.com - 10/01/2018, 07:17 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber BolaSport

Gelandang asal Perancis, Julien Faubert, saat menjalani sesi latihan bersama Real Madrid, 30 April 2009.AFP/PIERRE-PHILIPPE MARCOU Gelandang asal Perancis, Julien Faubert, saat menjalani sesi latihan bersama Real Madrid, 30 April 2009.
KOMPAS.com - Presiden Borneo FC, Nabil Husein Said Amin, membenarkan bahwa timnya kedatangan mantan pemain Real Madrid, Julien Faubert.

Faubert juga sudah tiba di Indonesia dan terlihat fotonya dalam akun instagram resmi Borneo FC, Selasa (9/1/2018).

Baca juga : Borneo FC Rancang 4 Uji Coba Selama TC di Yogyakarta

Akan tetapi, kata Nabil, pemain 34 tahun asal Perancis itu belum tentu dikontrak oleh Borneo FC.

Pasalnya, Borneo FC masih harus melihat terlebih dahulu peraturan yang ditetapkan untuk kompetisi Liga 1 2018.

"Iya benar dia datang malam ini," kata Nabil saat dihubungi BolaSport.com, Selasa (9/1/2018) malam WIB.

"Sambil menunggu regulasi yang dikeluarkan, dia akan bergabung ke pemusatan latihan di Yogyakarta," ucap dia menambahkan.

Borneo FC memang tinggal mencari satu pemain asing lagi untuk menghadapi kompetisi musim 2018.

Sebelumnya, tim berjulukan Pesut Etam itu telah mendatangkan Srdjan Lopicic, Azamat Baimatov, dan Marlon da Silva.

"Faubert ini merupakan pemain berposisi gelandang bertahan," ucap Nabil.

Baca juga : 45 Menit Kedua Jadi Titik Lemah Real Madrid pada Musim Ini

Faubert tercatat sebagai pemain Real Madrid pada Januari-Juni 2009. Saat itu, dia dipinjam dari West Ham United.

Namun, berdasarkan catatan Transfermarkt, Faubert tak bermain secara reguler di Real Madrid karena hanya tampil dalam dua pertandingan La Liga.

Klub terakhir Faubert adalah FC Inter yang berkompetisi di kasta tertinggi Liga Finlandia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport


Terkini Lainnya

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com