Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Lengkap Liga Champions, Rekor 5 Wakil Inggris di Babak 16 Besar

Kompas.com - 07/12/2017, 05:30 WIB

KOMPAS.com — Rekor baru tercipta di babak 16 besar Liga Champions musim 2017-2018. Inggris menjadi negara pertama yang menyertakan lima wakilnya di babak pertama fase gugur Liga Champions. 

Tim Inggris terakhir yang lolos adalah Liverpool, Rabu (6/12/2017) atau Kamis dini hari WIB. The Reds memastikan lolos setelah menang telak 7-0 atas Spartak Moskwa di Stadion Anfield. 

Sehari sebelumnya, Manchester United juga dipastikan lolos ke fase knock-out setelah mengalahkan CSKA Moskwa 2-1.

(Baca Juga: Hasil Shakhtar Donetsk Vs Manchester City: City Telan Kekalahan Pertama!)

Pada matchday keempat, Chelsea, Manchester City, dan Tottenham Hotspur sudah lebih dulu memastikan diri mendapatkan tempat di 16 besar.

Ini merupakan kejadian pertama sepanjang sejarah ketika ada lima klub dari satu negara lolos ke fase gugur Liga Champions.

Sebelum ini, jumlah maksimal wakil yang bisa lolos adalah empat klub.

Hanya ada tiga negara yang mampu mengirim empat klub sekaligus ke fase knock-out dalam sebuah musim Liga Champions.

(Baca Juga: Nasib Chelsea di Liga Champions ditentukan Liverpool, Waduh!)

Mereka adalah Spanyol (musim 2003-2004, 2008-2009, 2012-2013, 2016-2017) dan Inggris (2004-2005, 2006-2007, 2007-2008, 2008-2009, 2010-2011).

Selain itu, Jerman juga pernah sumbang hal yang sama pada musim 2013-2014 dan 2014-2015.

Hasil membanggakan bagi tim-tim Liga Inggris ini harus sedikit tercoreng lewat pertandingan yang mempertemukan Manchester City dengan Shakhtar Donetsk.

Man City yang sudah pastikan diri lolos babak 16 besar harus terima kekalahan perdana di musim ini saat dikalahkan Shaktar dengan skor 1-2. (Dwi Widijatmiko) 

 

Hasil Liga Champions, Rabu (6/12/2017) atau Kamis (7/12/2017) dini hari WIB: 

GRUP E (Klasemen akhir: Liverpool, Sevilla, Spartak, Maribor

  • Liverpool 7-0 Spartak Moskva (Philippe Coutinho 4'-penalti, 15', 50', Roberto Firmino 19', Sadio Mane 47', 76', Mohamed Salah 86')
  • Maribor 1-1 Sevilla (Tavares 10')

GRUP F (Klasemen akhir: Man City, Shakhtar, Napoli, Feyenoord

  • Feyenoord 2-1 Napoli (Nicolai Jorgensen 33', Jerry St. Juste 90' ; Piotr Zelinski 2')
  • Shakhtar Donetsk 2-1 Manchester City (Bernard 26', Ismaily 32' ; Sergio Aguero 90'-penalti)

GRUP G (Klasemen akhir: Besiktas, Porto, Leipzig, Monaco

Halaman Berikutnya
Halaman:
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com