Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Djanur Pastikan Tetap Bertahan di PSMS

Kompas.com - 29/11/2017, 08:46 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Pelatih PSMS Medan, Djadjang Nurdjaman, berkomitmen untuk memperpanjang masa baktinya setelah sukses membawa tim berjulukan Ayam Kinantan itu promosi ke Liga 1.

Djanur, sapaan akrabnya, mengatakan dirinya sudah mengantongi kesepakatan dengan manajemen PSMS soal masa depannya.

"Kalau kemarin saya masih abu-abu, saya kemarin menyampaikan belum pasti di Medan. Namun tadi siang menjelang pertandingan saya mendapat telepon meski tidak bertemu langsung dengan orang yang berpengaruh di PSMS, sepertinya sudah harus mulai berbenah terutama tentang kaitannya kontrak saya di PSMS. Sepertinya ke arah saya akan menukangi PSMS tahun depan," kata Djanur, Selasa (28/11/2017) malam.

Dengan keputusan itu, Djanur sudah mulai merancang kerangka tim untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim depan. Sejumlah pemain bakal dia boyong untum menambah amunisi dalam skuad barunya.

"Yang pasti keberadaan PSMS di Liga 1 tidak hanya sekadar lewat paling tidak untuk beberapa tahun ke depan kami ingin bersaing di papan atas. Artinya targetnya (musim depan) tidak muluk-muluk makanya untuk musim depan harus ada pembenahan, penambahan pemain pastinya," ujar Djanur.

"Namun belum bisa dikatakan berapa persen dan siapa saja yang masuk saya belum bisa bicara sekarang. Tapi bagaimana caranya kami menjadi kuat dan dan tidak sekadar numpang lewat," tambahnya.

Djanur berpendapat kembalinya PSMS ke Liga 1 menjadi awal kebangkitan klub era perserikatan. Dia memprediksi para klub promosi akan mampu bersaing di Liga 1.

"Akhirnya tiga perserikatan yang melegenda dalam sepak bola nasional kembali ke Liga 1, ini akan meramaikan kompetisi musim depan. Kalau disebut bisa bersaing atau tidak pastinya ketiga tim ini akan berbenah karena mungkin mereka tidak akan memainkan pemain sekarang karena Liga 1 pakai jasa pemain asing. Saya rasa cukup meramaikan kompetisi tahun depan," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com