KOMPAS.com - Teka-teki siapa yang akan menukangi Persib Bandung untuk kompetisi musim depan terjawab sudah. Pada Selasa (28/11/2017), Persib menunjuk Roberto Carlos Mario Gomez sebagai pelatih kepala tim berjulukan Maung Bandung itu.
Dilansir dari sitius resmi klub, kabarnya Persib mengikatnya selama dua tahun. Lantas, siapa sebenarnya Sosok Roberto Carlos Mario Gomez?
Roberto Carlos Mario Gomez atau lebih dikenal sebagai Mario Gomez adalah pelatih berkebangsaan Argentina kelahiran Mar del Plata, 27 Februari 1957. Saat ini Gomez berusia 60 tahun.
@FerroOficial
— Todo Es Historia (@TODOESHISTORIA) September 15, 2016
El Mago Garré
Héctor Cuper
El Fino Cañete
Claudio Crocco
El Beto Márcico
Mario Gómez pic.twitter.com/4hyFMUfvBZ
Semasa menjadi pemain, dia menempati posisi bek. Gomez malang melintang dalam persepakbolaan Argentina.
Dia mulai bermain sepak bola pada 1979 untuk tim kota kelahirannya, Club Atletico Kimberley de Mar del Plata. Kemudian, dia bergabung dengan Ferro Carril Oeste, dan meraih kesuksesan di klub tersebut.
Selama tujuh tahun membela Ferro, Gomez mencatatkan 135 penampilan dan meraih dua titel Primera Division.
Karier kepelatihan Gomez tak bisa dipisahkan dari Hector Cuper, orang yang membawanya ke sejumlah klub Eropa. Kolaborasi keduanya dimulai saat menukangi CA Lanus pada 1995.
Kemudian, saat Cuper pindah ke Mallorca pada 1997, Gomez juga tak lupa diboyong sang pelatih. Lalu berturut-turut Cuper menangani Valencia dan Inter Milan serta sempat meraih kesuksesan karena berhasil menembus dua kali final Liga Champions.
Namun kolaborasi keduanya gagal membawa dua klub tersebut menjuarai Liga Champions. Setelah Inter memecat Cuper pada awal musim 2004-2005, keduanya resmi berpisah.
Gomez lebih memilih memulai karier sebagai pelatih kepala per 1 Januari 2006 bersama tim kasta kedua asal Argentina G y E Jujuy. Sejak saat itu, namanya sudah malang melintang di kasta kedua Liga Argentina.
(Baca juga: Gennaro Gattuso, Pengganti Montella yang Musim Lalu Jadi Penghuni Dasar Serie B)
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.