Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSG Jauhi Juara Bertahan Liga Perancis

Kompas.com - 19/11/2017, 04:22 WIB

PARIS, KOMPAS.com - Paris Saint-Germain kian mantap di puncak klasemen sementara Ligue 1 - kasta teratas Liga Perancis, dan menjauhi sang juara bertahan AS Monaco. Hal itu tak lepas dari hasil berbeda yang dialami kedua tim pada pekan ke-13. 

Monaco hanya bermain imbang 1-1 melawan tim promosi Amiens, Sabtu (17/11/2017). Sehari berselang, PSG menang 4-1 atas Nantes di Parc des Princes, Sabtu (18/11/2017) malam. 

Gol-gol kemenangan PSG berhasil dicetak oleh Edinson Cavani (menit ke-38 dan 79'), Angel Di Maria (42'), dan Javier Pastore (65'). Sedangkan Nantes hanya mampu sekali membalas melalui sontekan Prejuce Nakoulma (60'). 

Sepanjang pertandingan, PSG terlalu perkasa bagi Nantes. Les Parisiens mampu mendominasi laga dengan memiliki 74 persen penguasaan bola.

Soal peluang, PSG juga unggul segalanya atas Nantes dengan melepaskan 23 tembakan yang 10 di antaranya tepat sasaran.

Sedangkan sang tamu hanya mampu memiliki delapan peluang dengan hanya satu di antaranya yang mengarah tepat ke sasaran tembak.

Meski tampil sangat mendominasi, PSG baru berhasil mencetak gol pada menit ke-38 melalui Edinson Cavani.

(Baca Juga: Kalah Lagi Lawan Suriah, Ini Alasan Luis Milla)

Menerima bola dari Javier Pastore, Cavani berhasil mengendalikan bola untuk mencari celah sebelum melepaskan tembakan keras mendatar yang tak mampu diantisipasi kiper Ciprian Tatarusanu.

PSG pun menutup babak pertama dengan keunggulan 2-0 setelah pada menit ke-42 umpan silang Angel Di Maria yang gagal disambut lawan dan kawan justru bersarang di gawang Nantes.

Pada babak kedua, Nantes sempat menyentak publik Parc des Princes pada menit ke-60 berkat sentuhan pertama Prejuce Nakoulma yang baru masuk satu menit sebelumnya menggantikan Andrei Girotto.

Pemain asal Burkina Faso itu sukses memperkecil ketertinggalan Nantes dengan menyambut umpan Leo Dubois dengan sebuah sontekan di mulut gawang PSG.

Namun, pada menit ke-65 PSG kembali memperlebar jarak dengan Nantes setelah Tatarusanu gagal menepis sepakan keras dari Pastore dengan sempurna yang membuat bola justru bersarang di gawangnya.

Pada menit ke-79, Cavani menambah keunggulan PSG menjadi 4-1 setelah sukses memanfaatkan kesalahan bek Nantes dalam membuang bola yang justru membentur rekannya sendiri sebelum diselesaikan Cavani hanya dengan satu sentuhan sederhana.

(Baca Juga: Hasil Akhir AS Roma Vs Lazio - Pemain Berdarah Indonesia Bawa Serigala Roma Menangi Laga)

Kemenangan ini membuat PSG kini mengoleksi 35 poin dan unggul enam poin dari AS Monaco yang berada di posisi kedua klasemen sementara hingga pekan ke-13.

Sebelumnya, Monaco secara mengejutkan berhasil ditahan imbang 1-1 oleh tim promosi Liga Prancis, Amiens SC.

Halaman:
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com