Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembayaran Tunggakan Gaji Pemain Persegres Kembali Tertunda

Kompas.com - 16/09/2017, 21:19 WIB
Hamzah Arfah

Penulis

GRESIK, KOMPAS.com – Pembayaran tunggakan gaji pemain Persegres Gresik United selama dua bulan, yang sempat dijanjikan oleh manajemen akan dilakukan pada Jumat (15/9/2017), gagal terwujud.

Bahkan hingga Sabtu (16/9/2017), belum ada tanda-tanda pembayaran meski manajer Persegres Mulyadi bersikukuh pembayaran akan dilakukan sesegera mungkin.

“Kami sama manajemen sudah komitmen membayar, besok paling lambat masalah gaji sudah bisa dibayar,” ujar Mulyadi saat ditemui Kompas.com, Sabtu (16/9/2017).

Ketika dikonfirmasi lebih lanjut mengenai jadwal pembayaran gaji yang bersamaan dengan hari pelaksanaan pertandingan Persegres menghadapi Barito Putera di Stadion Petrokimia, Gresik, Minggu (17/9/2017) sore, Mulyadi mengatakan tidak ada masalah.

“Besok pagi kan masih bisa, karena mainnya (Persegres lawan Barito Putera) juga masih sore,” tutur Mulyadi.

Tertundanya pembayaran tunggakan gaji sempat membuat latihan skuad Persegres jelang menghadapi Barito hanya diikuti oleh beberapa pemain saja. Hal itu disayangkan oleh Mulyadi.

Dia mengatakan, bila nanti semua tunggakan gaji telah dibayar lunas, kejadian tersebut tidak boleh terulang. Untuk itu, dia sudah mulai merancang agar hal serupa tidak kembali terulang.

“Saya sudah siapkan prosedurnya sejak sekarang dan insya Allah ke depan itu sudah bisa kami antisipasi,” kata dia.

Saat ditanya mengenai progress tim Persegres sejak dirinya menjabat sebagai manajer, Mulyadi mengatakan sudah ada perubahan meskipun sifatnya belum berdampak signifikan.

“Terus kami coba angkat mental pemain, meski itu tidak bisa langsung. Pelan-pelan kami angkat dan saya lihat sudah mulai ada perkembangan. Meski masih kalah tapi sekarang tidak banyak kebobolan seperti sebelumnya,” ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com