Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indra Sjafri: Kemenangan Ini berkat Pertolongan Tuhan

Kompas.com - 13/09/2017, 19:32 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, menyebut kemenangan telak anak asuhnya atas timnas U-19 Brunei adalah berkat pertolongan Tuhan.

Timnas U-19 Indonesia menang telak 8-0 pada pertandingan terakhir fase Grup B Piala AFF U-18 2017 yang digelar di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar, Rabu (13/9/2017).

Kemenangan itu memastikan skuad Garuda Nusantara lolos dari babak grup dan menginjakkan kaki di semifinal, meski harus menunggu laga Myanmar melawan Vietnam untuk mengetahui posisi akhir yang akan mereka tempati di Grup B.

"Tadi saya bilang, berikan kemenangan sesuai kebutuhan. Pada akhirnya, kami berhasil mencetak delapan gol," ujar Indra Sjafri seusai laga.

"Ini termasuk pertolongan Tuhan yang diberikan kepada anak-anak," katanya.

Rachmat Irianto dkk akan menjadi juara grup andai timnas U-19 Myanmar hanya menang tipis melawan Vietnam.

Baca juga: Klasemen Sementara Piala AFF U-18, Timnas U-19 Masih Bisa Juara Grup B

Namun, skuad Garuda Nusantara bisa digusur timnas U-19 Vietnam dari posisi pertama jika minimal mereka menahan imbang Myanmar pada laga penentuan Grup B.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com