PS TNI pun masih kesulitan menembus tembok yang dibangun barisan belakang PSM.
PSM semakin sulit terkejar setelah Hamka Hamzah mencetak gol ketiga untuk timnya pada menit ke-71.
Memanfaatkan sepak pojok ke tiang dekat yang dieksekusi Marc Klok, bola diubah arahnya oleh Ferdinand via kepala sebelum diteruskan Hamka ke gawang PS TNI.
Menjelang akhir laga, gelandang PS TNI, Wawan Febrianto, sempat memperkecil skor pada menit ke-86.
Ferdinand menjadi bintang dalam laga ini lewat gol keduanya yang sekaligus menyegel kemenangan PSM pada menit menit ke-90.
[FULL TIME] @PSM_Makassar 4 vs 1 @pstni_official.
Juku Eja raih 3 poin di kandang sekaligus balaskan kekalahan di putaran 1 atas PS TNI. pic.twitter.com/HXUpeByOf3
— Go-Jek Traveloka L1 (@Liga1Match) 10 September 2017
Dengan tambahan poin penuh ini, PSM menggeser Persipura di posisi ketiga dengan 42 poin.
Sementara itu, PS TNI gagal memutus tren negatif tidak pernah menang dalam enam laga terkini (lima kalah dan satu imbang).
Alhasil, skuad arahan Ivan Kolev tersebut tertahan di urutan ke-15 alias satu strip di atas zona degradasi dengan 26 poin.
Sementara itu, pada laga lainnya, tuan rumah Barito Putera berhasil menaklukkan Sriwijaya FC dengan skor 2-0.
Gol kemenangan tuan rumah dicetak oleh Hansamu Yama pada menit ke-17 dan Douglas (45+1).
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan