Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga 1, Hat-trick Maitimo dan Gol Ezechiel Bawa Persib Menang

Kompas.com - 20/08/2017, 21:03 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung berhasil menang telak atas tamunya, Persegres Gresik United, dengan skor 6-0 pada laga lanjutan Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (20/8/2017).

Gol kemenangan Persib tercipta berkat torehan hat-trick dari Raphael Maitimo (40', 41' 75), Andre (-bd 46'), Billy Keraf (79'), dan gol perdana striker anyar, Ezechiel N'Doussel (90+1).

Pada awal laga, Persib mendapat peluang via Ezechiel, tetapi sundulannya masih menyamping di sisi gawang lawan.

Ezechiel lagi-lagi mendapat peluang lewat sundulan. Namun, usahanya masih belum berhasil menjebol gawang Persegres.

Tim tamu pun mencoba melakukan serangan pada menit ke-21, berawal dari kesalahan bek Persib. Striker Persegres, Patrick, berkolaborasi dengan Indra Kurniawan, tetapi masih gagal.

Publik tuan rumah bersorak pada menit ke-40. Bermula dari umpan silang Ezechiel, Maitimo melakukan sundulan yang merobek jala lawan. Persib pun unggul 1-0.

Tak lama setelah itu, Maitimo kembali mencetak gol via sundulan. Kali ini, dia memanfaatkan assist dari Matsunaga. Tuan rumah unggul 2-0 dan bertahan hingga babak pertama usai.

Pada awal babak kedua, Persib dengan cepat menambah keunggulan, tepatnya pada menit ke-46. Bermula dari pergerakan Ezechiel, bola salah diantisipasi oleh Andre Putra. Skor berubah untuk 3-0 untuk Maung Bandung.

Tertinggal, Persegres meningkatkan serangan. Beberapa kali aksi Arsyad dan Patrick merepotkan lini pertahanan Persib.

Namun, duet Vujovic dan Jufriyanto masih cukup disiplin mengawal gawang Persib.

Maitimo! Pemain bernomor 10 ini mencatatkan hat-trick setelah berhasil memanfaatkan umpan Matsunaga. Skor 4-0 untuk Persib.

Setelah itu, carateker Persib, Herrie Setyawan memasukkan Fulgensius Billy Keraf untuk menggantikan kapten Atep. Pergantian itu efektif. Tak lama, Billy mencatatkan namanya di papan skor setelah memanfaatkan assist dari Ezechiel.

Tendangan melengkung Billy tak dapat dihalau kiper Persegres.

Mendapat momentum unggul telak, Maung Bandung tak mengendorkan serangan. Ezechiel akhirnya berhasil mencetak gol pertamanya bagi Persib.

Setelah berhasil melewati beberapa bek lawan, dia melepaskan tendangan datar yang tak mampu dihalau kiper Persegres. 

Persib pun unggul 6-0 dan bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Atas hasil ini, Persib naik ke peringkat kesembilan dengan merangkum 28 poin hasil dari 20 kali berlaga.

Adapun Persegres semakin "tenggelam" di dasar klasemen dengan raihan tujuh angka dari 20 kali bermain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com