Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dortmund Tolak Tawaran Resmi Barcelona untuk Dembele

Kompas.com - 11/08/2017, 05:30 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Borussia Dortmund membuat pernyataan bahwa pihaknya menolak tawaran resmi yang diajukan Barcelona untuk merekrut Ousmane Dembele.

Kabar ketertarikan Barcelona terhadap Dembele memang semakin kencang seiring kepergian Neymar ke Paris Saint-Germain (PSG).

Bahkan, pemain asal Perancis itu disebut-sebut telah meminta kepada pihak Dortmund untuk melepasnya.

Pemain berusia 20 tahun itu pun melewatkan latihan tanpa izin pihak klub pada Kamis (11/8/2017).

Terkait hal itu, pihak Dortmund mengaku telah mengadakan pertemuan dengan Barcelona.

Dalam pernyataannya, mereka telah menolak tawaran yang telah diajukan klub asal Spanyol itu.

"Borussia Dortmund telah mengadakan pembicaraan dengan Barcelona mengenai kemungkinan transfer Ousmane Dembele," demikian pernyataan yang terdapat dalam situs resmi Dortmund.

"Selama pertemuan, perwakilan Barcelona mengajukan tawaran yang tidak sesuai dengan kemampuan pemain yang luar biasa dan nilai bagi klub, atau situasi pasar ekonomi pasar transfer Eropa saat ini. Oleh karena itu, Dortmund menolak tawaran tersebut," lanjut pernyataan tersebut.

Karena tak ada tawaran lain dari Barcelona, pihak klub pun memastikan bahwa Dembele tidak akan pergi dari Dortmund.

"Karena tidak ada tawaran lain dari Barcelona sampai saat ini, jadi tidak ada transfer pemain ke Barcelona dan ini tidak mungkin terjadi," demikian lanjut pernyataan tersebut.

Pada musim lalu, Dembele mencatatkan 10 gol dan 20 assist dalam 49 partai resmi Dortmund pada 2016-2017.

Itulah periode debut Dembele di Dortmund sejak direkrut dari klub Liga Perancis, Stade Rennais, tahun lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com