Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rizky Pora Bikin Pelatih Persija Siaga Satu

Kompas.com - 05/08/2017, 18:41 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Persija Jakarta akan melawan Barito Putera pada pekan ke-18 Liga 1 2017 di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Minggu (6/8/2017). Dari skuad Barito Putra, ada satu nama yang membuat pelatih Persija Stefano Cugurra Teco siaga satu, yakni Rizky Pora.

Pelatih asal Brasil itu mengakui kualitas permainan Rizkyu. Dia akan menugaskan pemainnya untuk mengantisipasi pergerakan pemain tim nasional Indonesia itu.

"Saya kasih contoh satu pemain Barito Putera yang kami waspadai yaitu Rizki Pora. Dia memiliki permainan yang bagus dan kami harus benar-benar marking dia," ucap Teco di Banjarmasin, Sabtu (5/8/2017).

Sejauh ini, Rizk bermain cukup baik bersama Barito Putera. Pemain bernomor punggung 26 itu diberikan kepercayaan untuk tampil sebanyak 16 pertandingan.

Dari catatan statistiknya, dia sudah menyumbangkan enam gol untuk Barito Putera. Jumlah gol tersebut melebih top scorer sementara Persija, Bruno da Silva Lopes, yang baru mengoleksi lima gol.

Tak hanya menciptakan gol, Rizky juga berperan aktif untuk lini depan klub berjulukan Laskar Antasari. Mantan pemain Borneo FC itu sudah memberikan assist sebanyak lima kali kepada rekan-rekannya.

Terlepas dari itu, Persija menargetkan untuk mendapatkan poin di kandang Barito Putera. Demi memenuhi itu, Bambang Pamungkas dan kawan-kawan harus bekerja keras.

Barito Putera terkenal tangguh di kandang karena baru sekali menelan kekalahan. Hasil negatif itu terjadi ketika anak-anak asuh Jacksen F Thiago itu melawan PS TNI dalam pekan kelima Liga 1 2017.

"Kami tahu Barito Putera sangat kuat di kandang. Mereka sering menang bermain di kandang dan hanya baru kalah satu kali," ucap Teco.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Liga Indonesia
Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas Indonesia
Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com